//

ANALISIS PENDAPATAN DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN NELAYAN TRADISIONAL DI DESA LAMBADA LHOK KECAMATAN BAITUSSALAM KABUPATEN ACEH BESAR

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Ivo Yolanda - Personal Name
SubjectINCOME
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Pertanian Universitas Syiah Kuala
Tahun Terbit 2017

Abstrak/Catatan

Ivo Yolanda. 1205102010097. Analisis Pendapatan Dan Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Nelayan Tradisional Di Desa Lambada Lhok Kecamatan Baitussalam Kabupaten Aceh Besar di bawah bimbingan Bapak Mustafa Usman, sebagai pembimbing utama dan Ibu Suyanti Kasimin selaku pembimbing anggota. RINGKASAN Potensi sumber daya laut Aceh tergolong sangat melimpah. Jenis-jenis ikan yang ditangkap oleh nelayan tradisional diantaranya: ikan rambeu, tongkol, kakap, kerapu dan tenggiri. Potensi tersebut mempengaruhi bagi kehidupan nelayan sebagai pelaku utama dalam memanfaatkan sumber daya laut yang ada di Aceh. Peluang tersebut belum sepenuhnya dimanfaatkan nelayan karena berbagai kendala yang ada. Permasalahan yang dihadapi oleh nelayan pada umumnya adalah rendahnya kualitas sumberdaya manusia dimana tingkat pendidikan/keterampilan yang dimiliki nelayan rendah, minimnya sarana dan prasarana pendukung usaha perikanan yang ada, serta terbatasnya modal bagi nelayan untuk meningkatkan usaha. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah usaha nelayan dapat memberikan pendapatan yang layak bagi nelayan tradisional dari melaut dan faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat pendapatan nelayan tradisional di Desa Lambada Lhok. Lokasi penelitian dilakukan di Desa Lambada Lhok Kecamatan Baitussalam. Penelitian ini menggunakan analisis pendapatan dan analisis regresi linear berganda. Sampel pada penelitian ini sebanyak 33 orang nelayan tradisional. Berdasarkan hasil penenelitian, pendapatan nelayan tradisional di Desa Lambada Lhok sebesar Rp. 1.258.488/bulan. Hasil dari R/C sebesar 1,51 menunjukkan bahwa pendapatan nelayan tradisional menguntungkan. Faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan nelayan tradisional yaitu umur, pendidikan, pengalaman, jumlah tanggungan dan biaya operasional. Untuk uji F faktor umur, pendidikan, pengalaman, jumlah tanggungan dan biaya operasional berpengaruh signifikan terhadap pendapatan nelayan tradisional di Desa Lambada Lhok. Untuk uji semua variabel berpengaruh signifikan secara parsial terhadap pendapatan nelayan tradisional. Saran yang dapat penulis berikan yaitu seharusnya adanya perbaikan sistem pembagian upah yang diberikan kepada nelayan tradisional agar lebih ditingkatkan dalam pengawasan karena di Desa Lambada Lhok sistem pembagian upah tidak sesuai dengan peraturan perundang-undangan, demi kemakmuran dan kesejahteraan nelayan tradisional di Desa Lambada Lhok. Untuk mendorong kemampuan dari nelayan tradisional maka pemerintah terutama Dinas Perikanan dapat memberikan penyuluhan kepada nelayan tradisional bagaimana cara meningkatkan pendapatan dari nelayan.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

ANALISIS KEMISKINAN NELAYAN KECIL DI DESA LAMBADA LHOK KECAMATAN BAITUSSALAM KABUPATEN ACEH BESAR (DELVINA SARI, 2016)

ANALISIS FAKTOR -FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN NELAYAN PASCA TSUNAMI DI DESA LAMBADA LHOK KECAMATAN BAITUSSALAM KABUPATEN ACEH BESAR (ELIZA SUKMA, 2020)

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENINGKATAN PENDAPATAN KELUARGA NELAYAN ( DI PASIE LHOK KEMBANG TANJONG) (Zarra Farisha, 2017)

HUBUNGAN STRUKTUR VEGETASI MANGROVE DENGAN SUBSTRAT DI KECAMATAN BAITUSSALAM KABUPATEN ACEH BESAR (MAISURA ADLINA, 2018)

STUDI KOMPERATIF PENDAPATAN NELAYAN TRADISIONAL PRA DAN PASCA TSUNAMI DI KECAMATAN SINGKIL KABUPATEN ACEH SINGKIL (EDIZAL, 2020)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy