//

HUBUNGAN STRES DENGAN KEJADIAN ACNE VULGARIS PADA MAHASISWA FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Nova Friska - Personal Name

Abstrak/Catatan

Stres adalah salah satu kondisi yang rentan terjadi pada setiap orang termasuk mahasiswa. Banyak hal yang dapat mencetuskan timbulnya stres diantaranya adalah stressor akademik. Stressor akademik dapat memberikan efek posititif dan negatif. Efek positif yang ditimbulkan adalah meningkatnya semangat belajar akibat tuntutan akademik sedangkan efek negatif yang dapat ditimbulkan munculnya berbagai kondisi patofisiologis salah satunya adalah acne vulgaris. Acne vulgaris adalah salah satu masalah kulit yang rentan terjadi pada remaja dan dewasa awal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi hubungan antara stres dengan acne vulgaris pada mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Syiah Kuala 2017. Metode penelitian yang digunakan adalah analitik survey dengan desain survey cross sectional. Populasi adalah mahasiswa Fakultas Keperawatan dari angkatan 2013 s.d 2016. Teknik pengambilan sampel stratified random sampling dengan jumlah sampel sebanyak 88 orang. Alat pengumpulan data berupa lembar observasi Global Acne Grading System (GAGS) dengan 6 lokasi penilaian acne vulgaris dan kuesioner yang diadopsi dari Depresion Anxiety Stress Scale (DASS42) dengan 14 item pertanyaan. Analisa data dilakukan dengan uji univariat dan uji bivariat (statistic Chi-Square). Hasil penelitian menunjukkan bahwa 91,7% responden mengalami stres normal dan acne vulgaris skala ringan. Hasil uji statistic diperoleh P-value = 0,706. Ini menunjukkan bahwa nilai P-value > α. Kesimpulan dari penelitian ini adalah tidak terdapat hubungan antara stres dengan kejadian acne vulgaris pada mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Syiah Kuala. Saran bagi Fakultas Keperawatan diharapkan dapat terus mengembangkan keilmuan keperawatan medical bedah khususnya bidang dermatology terkait promosi kesehatan tentang cara pencegahan, pencetus dan pengaturan diet terhadap acne vulgaris.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

GAMBARAN STRES PADA PENDERITA AKNE VULGARIS DI KALANGAN PELAJAR SMA NEGERI 8 BANDA ACEH (Imrazi, 2016)

HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL DENGAN TINGKAT STRES MAHASISWA FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA DALAM MENGERJAKAN SKRIPSI (AULIA RAHMI, 2020)

HUBUNGAN POLA MAKAN TERHADAP KEJADIAN AKNE VULGARIS PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI UNIVERSITAS SYIAH KUALA (ALLISA RAHMATUNNISA, 2020)

TINGKAT STRES DAN STRATEGI KOPING PADA MAHASISWA FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA (RAHMATUR RAUDHA, 2016)

HUBUNGAN STRES BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR PADA MAHASISWA FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA (Novita Haryanti, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy