//

PENERAPAN PENDIDIKAN KARAKTER DALAM PERMAINAN SEPAK BOLA PADA DIRI SISWA DI SD NEGERI 1 MERDUATI BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang INDAH WAHYUNI - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Wahyuni, Indah. 2017. Penerapan Pendidikan Karakter dalam Permainan Sepak Bola pada Siswa di SD Negeri 1 Banda Aceh. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala. Pembimbing : (1) Dra. Rosma Elly, M. Pd (2) Drs. Awaluddin, M. Pd Kata Kunci : Pendidikan Karakter, Permainan Sepak Bola Pentingnya pendidikan karakter dalam diri siswa menyebabkan siswa harus memiliki karakter dalam diri masing-masing. Karakter pada saat ini tidak hanya dibutuhkan dalam dunia pendidikan saja bahkan dalam hidup bermasyarakat pun seorang individu harus mempunyai karakter. Sebagai generasi penerus bangsa yang berada dalam dunia pendidikan harus mampu menerapkan pendidikan karakter dalam kehidupan sehari-hari bahkan dalam permainan sepak bola. Seperti yang kita ketahui bahwa permainan sepak bola dilakukan dengan cara beregu yang harus menunjukkan sikap kerja sama dan kekompakkan dalam tim. Dalam permainan sepak bola ada beberapa sikap yang harus dimililki oleh setiap pemain yakni, adil, jujur dan sportif. Penelitian ini berupaya mengungkapkan bagaimana cara menerapkan pendidikan karakter dalam permainan sepak bola pada diri siswa di SD Negeri 1 Banda Aceh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana menerapkan pendidikan karakter dalam permainan sepak bola pada diri siswa di SD Negeri 1 Banda Aceh. Dan menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Subjek yang diambil dalam penelitian ini adalah 11 orang siswa dan 1 orang guru yang merupakan tim sepak bola dan pelatih. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Dari hasil penelitian yang dilakukan dengan tim sepak bola dan pelatih di SD Negeri 1 Banda Aceh, bahwa tim dan pelatih di sekolah tersebut menerapkan pendidikan karakter dalam permainan sepak bola dengan cara tidak bersikap egois dan selalu berkata jujur jika setiap pemain melakukan kesalahan pada saat berlatih maupun ketika bertanding di lapangan.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

MINAT SISWA SMA NEGERI 5 KOTA LHOKSEUMAWE TERHADAP PERMAINAN SEPAK BOLA (MURSAL, 2014)

MOTIVASI SISWA MTSN PEUNTEUT KOTA LHOKSEUMAWE TERHADAP PERMAINAN SEPAK BOLA (Azhar, 2014)

HUBUNGAN KELINCAHAN DENGAN KEMAMPUAN MENGGIRING BOLA SISWA SMP NEGERI 1 LABUHAN HAJI (Umar, 2014)

MINAT SISWA SMP NEGERI 2 SIMPANG PEUT KECAMATAN KUALARNKABUPATEN NAGAN RAYA TERHADAP PERMAINANRNSEPAK BOLA TAHUN 2012 (Salihin, 2015)

PENERAPAN PENDIDIKAN KARAKTER DISIPLIN BELAJAR DI SD NEGERI 20 BANDA ACEH (YURITA SARTIKA, 2019)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy