//

Strategi Bertahan Hidup Petani Kelapa Sawit Rakyat di Desa Lubuk Damar Aceh Tamiang.

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Fajrizal - Personal Name
SubjectINCOME
AGRICULTURAL-ECONOMIC ASPECTS
PALM
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Pertanian
Tahun Terbit 2013

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Fajrizal (0605102010020) dengan judul skripsi “Strategi Bertahan Hidup Petani Kelapa Sawit Rakyat di Desa Lubuk Damar Aceh Tamiang” dengan pembimbing utama Bapak Ir. Edy Marsudi, M.si, dan Dr. Ir. Romano, MP selaku pembimbing kedua. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui bagaimana kehidupan ekonomi petani kelapa sawit Rakyat di Desa Lubuk Damar dan untuk mengetahui bagaimana petani kelapa sawit Rakyat melakukan berbagai bentuk strategi dalam mensiasati ketidakcukupan kebutuhan hidup. Penelitian ini dilakukan di Desa Lubuk Damar Kecamatan Seuruway Kabupaten Aceh Tamiang. Adapun memilih lokasi ini karena, Desa Lubuk Damar merupakan daerah yang penduduknya petani kelapa sawit dan Desa Lubuk Damar merupakan daerah paling luas perkebunan sawit rakyat di Kecamatan Seuruway. Penentuan lokasi ini dilakukan secara “Purpossive sampling”, yaitu pengambilan sampel secara sengaja dengan memisahkan antara populasi sehingga populasi yang diambil semuanya petani kelapa sawit rakyat, serta penduduk di Kecamatan Seuruway mayoritas adalah petani kelapa sawit. Objek dari penelitian ini adalah para petani kelapa sawit rakyat. Adapun ruang lingkup penelitian ini adalah strategi adaptasi yang dilakukan oleh petani Kelapa Sawit Rakyat dalam mensiasati tekanan ekonomi keluarga di Kecamatan seuruway Kabupaten Aceh Tamiang. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, maka dapat disimpulkan bahwa, petani kelapa sawit rakyat masih sangat sedehana bahkan cenderung memperihatinkan karena luas lahan yang dikelola tidak begitu luas sehingga jumlah produksinya tidak cukup memadai. Dalam hal ini petani kelapa sawit rakyat harus melakukan berbagai macam strategi untuk mensiasati harga kelapa sawit untuk memenuhi kebutuhan hidup, seperti penjelasan dibawah ini. Strategi yang dilakukan oleh para petani Kelapa Sawit di desa Tanjung Medan meliputi strategi aktif; yaitu kerja sampingan seperti; menangkap ikan di sungai, mengumpulkan kayu bakar, pengumpul brondolan, pengumpul botot, strategi pasif; yaitu pemanfaatan pekarangan rumah sebagai tempat menanam berbagai jenis sayuran holtikutura, beternak unggas, dan strategi jaringan yang meliputi pinjaman uang terhadap tetangga, rentenir dan bank. Kata Kunci : Strategi Bertahan Hidup, Kebutuhan Hidup, Petani Kelapa Sawit ABSTRACT Fajrizal (0605102010020) essay titled "Strategies to Survive Oil Palm Growers People in the village of Damar Lubuk Tamiang" with the main supervisor Ir. Edy Marsudi, M.si, and Dr. Ir. Romano, MP as second counselor. The purpose of this study was to determine how the economic life of oil palm farmers in the village of Lubuk People Damar and to find out how the oil palm growers People commit all sorts of strategies to anticipate the inadequacy of the necessities of life. This research was conducted in the village of Lubuk Damar Seuruway District of Aceh Tamiang. As for choosing this location because, Lubuk Damar Village is a populated area that palm oil farmers and Lubuk Damar Village is the most extensive area of oil palm plantations in the district Seuruway people. Location determination is done in a "purposive sampling", ie deliberately sampling the population so that the population is split between the oil palm farmers taken all the people, and the majority of the population in the district is Seuruway oil palm growers. Object of this study is the oil palm farmers folk. The scope of this research is adaptation strategies undertaken by farmers in the People's Palm Oil anticipate the economic pressures families in the district of Aceh Tamiang seuruway. Based on the results of research and discussion, it can be concluded that, palm oil farmers still very sedehana people tend memperihatinkan because even managed land area is not so broad that the amount of production is not sufficient. In this case the people of the oil palm growers must perform a variety of strategies to anticipate the price of palm oil to meet the necessities of life, such as the description below. Strategies undertaken by farmers in the village of Tanjung Palm Oil Field covers an active strategy, as a side job; catch fish in the river, collecting firewood, collecting brondolan, botot collector, passive strategies, namely home gardens as a place to plant different types of vegetables horticulture, raising poultry, and network strategy that includes borrowing money against neighbors, moneylenders and banks Keywords : Survival Strategy, Necessity of Life, Oil Palm Growers

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

ANALISIS PENGARUH MODAL DAN TENAGA KERJA TERHADAP PRODUKSI KELAPA SAWIT RAKYAT DI KABUPATEN ACEH TAMIANG (Nanda Lisa, 2019)

EKSTERNALITAS PABRIK KELAPA SAWIT DI ACEH TAMIANG (Ichsan Sandi, 2019)

TINGKAT KEUNTUNGAN PETANI UNTUK KOMODITAS KELAPA SAWIT PADA SUB SEKTOR PERKEBUNAN RAKYAT DI PROVINSI ACEH (Wilda Nurbarri, 2020)

KAJIAN FISIKA-KIMIA DI BEBERAPA TAMBAK DI DESA LUBUK DAMAR KECAMATAN SERUWAY KABUPATEN ACEH TAMIANG (TENGKU FIRMANSYAH, 2015)

ANALISIS SOSIAL EKONOMI BURUH PANEN KELAPA SAWIT PADA PT NAFASINDO KABUPATEN ACEH SINGKIL (susiani, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy