//

PENGEMBANGAN MEDIA VIDEO ANIMASI BERBASIS VIDEOSCRIBE PADA MATERI KOLOID UNTUK MAHASISWA PRODI PENDIDIKAN FISIKA TAHUN AKADEMIK 2016/2017

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Putra Purnama - Personal Name
SubjectEDUCATIONAL MEDIA
TEACHING MATERIALS
Bahasa Indonesia
Fakultas PROGRAM STUDI PENDIDIKAN JASMANI, KESEHATAN DAN REKREASI JURUSAN PENDIDIKAN OLAHRGA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2017

Abstrak/Catatan

Kata Kunci: Pengembangan, Media, Videoscribe, Audio visual, Koloid Telah dilakukan penelitian dengan judul “Pengembangan Media Video Animasi Berbasis Videoscribe Pada Materi Koloid untuk Mahasiswa Prodi Pendidikan Fisika Tahun Akademik 2016/2017”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui cara mengembangkan media video animasi berbasis videoscribe sebagai media belajar, dan membandingkan tanggapan dengan media audio visual pada materi koloid. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (Research & Development) dengan model ADDIE (Analycis, Design, Development, Implementation dan Evaluation). Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa Pendidikan Fisika berjumlah 35 orang yang terbagi menjadi dua kelas dengan masing-masing kelas media videoscribe bejumlah 16 dan kelas media audio visual sebanyak 19 orang. Data penelitian diperoleh melalui angket kelayakan media yang divalidasi oleh tim ahli yaitu 2 orang dosen Pendidikan Kimia FKIP Unsyiah, dan angket tanggapan mahasiswa. Hasil analisis data menunjukkan media layak digunakan sebagai media belajar dengan persentase kelayakan sebesar 96,6% dengan kategori sangat baik. Tanggapan mahasiswa terhadap media videoscribe sebesar 87,7% dan media audio visual sebagai pembanding sebesar 81% dengan kategori kedua media sangat baik. Berdasarkan hasil penelitian terdapat perbedaan tanggapan mahasiswa terhadap media video animasi berbasis videoscribe dengan media audio visual sebagai pembanding serta pengembangan media video animasi berbasis videoscribe dikategorikan sangat baik.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENGEMBANGAN MEDIA ANIMASI BERBASIS APLIKASI VIDEOSCRIBE PADA MATERI HAKIKAT ILMU KIMIA UNTUK KELAS X SMA (Muhammad Isra Fardhian, 2020)

PENGEMBANGAN MEDIA ANIMASI MENGGUNAKAN SOFTWARE VIDEOSCRIBE PADA MATERI MINYAK BUMI KELAS X MIA DI MAN DARUSSALAM (Fitri Nurjanah, 2017)

PEMBUATAN MODEL PEMBELAJARAN VIDEO ANIMASI 2D PADA MATERI ATMOSFER PELAJARAN GEOGRAFI KELAS X SMA/MA (Delvia Anggreini, 2020)

PENGEMBANGAN MEDIA ANIMASI BERBASIS MACROMEDIA FLASH PADA MATERI HUKUM LAVOISIER KELAS X MIPA SMA NEGERI 8 BANDA ACEH (Evi Tri Octari, 2015)

PERBANDINGAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI SISWA MENGGUNAKAN MEDIA VIDEOSCRIBE DENGAN MEDIA ANIMASI PADA POKOK BAHASAN SIKLUS AIR KELAS X SMA NEGERI 1 MUARA TIGA (NURUL AMELIA RIZKI, 2019)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy