//

STRATEGI PENCEGAHAN TINDAKAN KEKERASAN TERHADAP ANAK DI SEKOLAH DASAR NEGERI BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Fiyki Amelia - Personal Name
SubjectSOCIAL PSYCHOLOGY
VIOLENCE CRIMES - PREVENTION
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2016

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Fiyki Amelia, Strategi Pencegahan Tindakan Kekerasan Terhadap Anak Di Sekolah Dasar Negeri Banda Aceh. Skripsi, Jurusan Bimbingan dan Konseling, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala. Pembimbing: (1) Drs.Abu bakar, M.Si (2) Hetti Zuliani M.Pd. Kata Kunci: Strategi Pencegahan, Tindakan Kekerasan Terhadap Anak Tindakan Kekerasan terhadap anak merupakan Semua bentuk perlakuan menyakitkan secara fisik maupun emosional, kekerasan seksual, penelantaraan, eksploitasi komersial atau eksploitasi lain yang mengakibatkan cedera atau kerugian nyata ataupun potensial terhadap kesehatan anak, kelangsungan hidup anak, tumbuh kembang anak atau martabat anak yang dilakukan dalam konteks hubungan tanggung jawab, kepercayaan atau kekuasaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pencegahan tindakan kekerasan terhadap anak yang dilakukan di Sekolah dan Kendala yang ditemukan dalam proses pelaksanaan pencegahan Tindakan kekerasan di Sekolah Dasar Negeri Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah Guru di Sekolah Dasar Negeri 16, 54,dan 61 Banda Aceh sebanyak 5 orang. Sedangkan Objek penelitian adalah Anak di Sekolah Dasar. Pengumpulan data dilakukan menggunakan metode wawancara. Hasil analisis deskriptif data menunjukkan bahwa terdapat empat strategi yang dilakukan Guru untuk mencegah terjadinya tindakan kekerasan di Sekolah yaitu Mengidentifikasi kasus dan menindaklanjuti kasus di sekolah, mensosialisasikan bahaya kekerasan pada anak di Sekolah, kerja sama dengan pihak yang berkompeten, dan Pembentukan Tim pencegahan tindak kekerasan di Sekolah. Dalam hal ini Guru menghadapi beberapa hambatan dalam pelaksanaan keempat strategi pencegahan tindak kekerasan terhadap anak di sekolah, yaitu Kondisi yang tidak kondusif, siswa yang cenderung tertutup, dan keterbatasan waktu. Salah satu permasalahan yang sering terjadi di Sekolah adalah kekerasan yang berkategori rendah. Untuk meminimalisir terjadinya kenakalan anak atau tindakan kekerasan pada anak diharapkan pihak sekolah perlu menciptakan dan melaksanakan upaya dan strategi pencegahan tindakan kekerasan secara komprehensif dan integratif di Sekolah agar siswa dapat melindungi diri dan tidak terjerumus kepada hal-hal yang bertentangan dengan peraturan Sekolah. ii

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PERAN IBU DALAM UPAYA PENCEGAHAN KEKERASAN SEKSUAL TERHADAP ANAK USIA SEKOLAH DI GAMPONG ALUE DEAH TEUNGOH KECAMATAN MEURAXA BANDA ACEH (Hayyuni Khalida, 2016)

HUBUNGAN UPAYA PENCEGAHAN DENGAN TERJADINYA CEDERA PADA ANAK USIA SEKOLAH DI SD NEGERI 20 BANDA ACEH (wilya Nandariana, 2014)

UNDERREPORTED WORKPLACE VIOLENCE PADA PERAWAT INSTALASI GAWAT DARURAT DI RUMAH SAKIT UMUM KABUPATEN PIDIE: STUDI FENOMENOLOGI (Rosa Galica Gita Gressia, 2020)

GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN ANAK TERHADAP MAKANAN DAN MINUMAN KARIOGENIK PADA SISWA KELAS 3, 4 DAN 5 SEKOLAH DASAR NEGERI 47 BANDA ACEH (Mustaqim, 2016)

UPAYA PUSAT PELAYANAN TERPADU PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN ANAK (P2TP2A) DALAM MENANGANI TINDAKAN KEKERASAN SEKSUAL TERHADAP ANAK DI KOTA BANDA ACEH (Almut Sirah, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy