//

Kemampuan Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Ingin Jaya Aceh Besar Menulis Resensi Buku

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang mikyal bulkiah - Personal Name
SubjectEDUCATIONAL PSYCHOLOGY
WRITING
BOOK REVIEW
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Tahun Terbit 2013

Abstrak/Catatan

Penelitian ini berjudul “Kemampuan Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Ingin Jaya Aceh Besar Menulis Resensi Buku”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan siswa dalam menulis resensi buku di kelas XI SMA Negeri 1 Ingin Jaya Aceh Besar. Metode penelitian yang digunakan adalah dengan menggunakan pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI SMA Negeri 1 Ingin Jaya Aceh Besar tahun ajaran 2012-2013 yang berjumlah 196 orang siswa. Pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan teknik sampel bertujuan atau purposive sample maka yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah seluruh siswa di kelas XIA1 SMA Negeri Ingin Jaya Aceh Besar yang berjumlah 27 siswa yang terdiri dari 6 laki-laki dan 21 perempuan. Tujuan pengambilan sampel di kelas XIA1 SMA Negeri 1 Ingin Jaya Aceh Besar. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dengan menggunakan tes. Hasil penilaian per aspek diperoleh nilai rata-rata pada aspek identitas buku 85, pada aspek isi cerita nilai rata-rata 60, pada aspek kelebihan dan kekurangan buku diperoleh nilai rata-rata 72, dan pada aspek penggunaan bahasa dan manfaat buku diperoleh nilai rata-rata 64. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh nilai rata-rata 70 digolongkan ke dalam kategori baik. Dengan demikian, siswa kelas XIA1 SMA Negeri 1 Ingin Jaya Aceh Besar mampu menulis resensi sebuah buku.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PERBEDAAN KEMAMPUAN SISWA MENULIS KARANGAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR SERI DENGAN TANPA MEDIA GAMBAR DI KELAS IV SD NEGERI 3 BANDA ACEH (farha, 2015)

KEMAMPUAN MENULIS SISWA KELAS II DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA MINI BOOK DI SD NEGERI UNGGUL LAMPENEUREUT ACEH BESAR (Rika Wati, 2018)

KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN DENGAN MENGGUNAKAN BIK BOOK SISWA KELAS II SD N 1 BLANG KUTA PIDIE JAYA (Safrina, 2020)

KEMAMPUAN SISWA KELAS XI SMA NEGERI 1 KRUENG BARONA JAYA ACEH BESAR MENULIS TEKS ULASAN FILM (Indah Handayani, 2017)

KEMAMPUAN MENULIS PUISI BEBAS SISWA KELAS V SD NEGERI LAMREUNG ACEH BESAR (Rika Andriani, 2015)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy