//

GAMBARAN KEHILANGAN GIGI SEBAGIAN BERDASARKAN KLASIFIKASI KENNEDY PADA PASIEN SKIZOFRENIA PARANOID DI RUMAH SAKIT JIWA BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Maya Sari - Personal Name
SubjectTEETH - DENTISITY
Bahasa Indonesia
Tahun Terbit 2017

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Nama : Maya Sari Program Studi : Kedokteran Gigi Judul : Gambaran Kehilangan Gigi Sebagian Berdasarkan Klasifikasi Kennedy Pada Pasien Skizofrenia Paranoid Di Rumah Sakit Jiwa Banda Aceh Kehilangan gigi sebagian adalah hilangnya satu atau beberapa gigi yang menyebabkan hilangnya fungsi dan estetika yang dapat mempengaruhi kualitas hidup seseorang. Kehilangan gigi dapat disebabkan oleh karies maupun penyakit periodontal. Klasifikasi Kennedy adalah pembagian untuk mengklasifikasi keadaan kehilangan gigi sebagian meliputi Klas I Kennedy Bilateral Posterior Edentulous Area (Free end), Klas II Kennedy Unilateral Posterior Edentulous Area (Free end), Klas III Kennedy Unilateral or Bilateral Edentulous (bounded), Klas IV Kennedy Single Edentulous Area Anterior yang digunakan sebagai acuan untuk melihat daerah kehilangan gigi sebagian. Pasien skizofrenia paranoid ditandai dengan adanya waham dan halusinasi auditori, sedangkan fungsi kognitif dan afektif masih cukup terjaga. Kehilangan gigi terjadi berkaitan dengan obat yang dikonsumsi pasien tersebut yaitu antipsikotik dan atau antidepresan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran kehilangan gigi sebagaian berdasarkan klasifikasi Kennedy pada pasien skizofrenia paranoid di rumah sakit jiwa Banda Aceh. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif yaitu pengumpulan data dalam variabel tertentu dengan melihat keadaan gigi yang hilang di dalam rongga mulut untuk mengetahui gambaran kehilangan gigi sebagian berdasarkan klasifikasi Kennedy. Subjek penelitian sebanyak 100 orang dengan usia 15-50 tahun. Data diperoleh dari rekam medis dan pemeriksaan klinis secara intra oral. Hasil penelitian menunjukkan kehilangan gigi pada pasien skizofrenia paranoid di rumah sakit jiwa Banda Aceh pada rahang atas adalah Kennedy Klas II 47% dan pada rahang bawah adalah Kennedy Klas III 42%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pada pasien skizofrenia paranoid mengalami kehilangan gigi Kennedy Klas II pada rahang atas dan Kennedy Klas III pada rahang bawah. Kata Kunci: Kehilangan gigi sebagian, klasifikasi Kennedy, skizofrenia paranoid, antipsikotik dan antidepesan ABSTRACT Name : Maya Sari Program Study : Dentistry Title : Partial Edentulous Descripsion Based On Kennedy Classification To Paranoid Schizophrenia Patients At Psychiatric Hospital In Banda Aceh. Partial edentulous is the loss of a tooth or teeth that cause loss of function and esthetics that can affect a person's quality of life. Edentulous can be caused by caries or periodontal disease. Kennedy classification is to classify the state division of some missing teeth included class I Kennedy bilateral posterior edentulous area (free end), class II Kennedy unilateral posterior edentulous area (free end), class III Kennedy unilateral or bilateral edentulous (bounded), class IV Kennedy single edentulous area anterior to see partial missing teeth area. Paranoid schizophrenia patients characterized by delusions and auditory hallucinations, cognitive and affective functions while still awake. Edentulous occured related to drugs consumed these patients was antipsychotics or antidepressants. The purpose of this study is to description partial edentulous based on Kennedy classification to paranoid schizophrenia patients at psychiatric hospital in Banda Aceh. This research is a descriptive study of data collection in a particular variable by looking at the state of missing teeth in the oral cavity to determine the partial edentulous description based on Kennedy classification. The study subjects were 100 people aged of 15-50 years. Data was collected from medical records and intra-oral clinical examination. The results showed that maxilla of paranoid schizophrenia patients was Kennedy class II 47% and mandible of paranoid schizophrenia patients is Kennedy class III 42%. It is concluded that paranoid schizophrenia patients experiencing edentulous class II Kennedy in the maxilla and class III Kennedy in the mandible. Keyword: Partial edentulous, Kennedy classification, paranoid schizophrenia, antipsychotics and antidepressants

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN PENGETAHUAN KELUARGA DENGAN TINGKAT KEPATUHAN MINUM OBAT PASIEN GANGGUAN JIWA SKIZOFRENIA PARANOID DI UNIT RAWAT JALAN RUMAH SAKIT JIWA ACEH (Nurul Atikah Sinaga, 2014)

PENGGUNAAN MODEL VARIMA UNTUK MENGESTIMASI JUMLAH PASIEN SKIZOFRENIA PARANOID, GANGGUAN PSIKOTIK DAN SKIZOFRENIA TAK TERINCI (STUDI KASUS RUMAH SAKIT JIWA ACEH) (NUR ISMI, 2019)

HUBUNGAN GANGGUAN PSIKOTIK SKIZOFRENIA PARANOID TERHADAP KEHILANGAN GIGI SEBAGIAN PADA PASIEN DI RUMAH SAKIT JIWA BANDA ACEH (CUT NOVERA RISKINA, 2020)

GAMBARAN STRESOR PSIKOSOSIAL PADA PASIEN SKIZOFRENIA DI RUMAH SAKIT JIWA PEMERINTAH ACEH TAHUN 2010 (ZAHRATUL FAJRI, 2014)

GAMBARAN DUKUNGAN KELUARGA PADA PASIEN SKIZOFRENIA YANG MENGALAMI KEKAMBUHAN DI RUMAH SAKIT JIWA PEMERINTAH ACEH (FAJRINA, 2015)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy