//

PENGEMBANGAN SEKTOR PARIWISATA DI TAPAKTUAN (STUDI ANALISIS SOSIOLOGI SPATIAL DI KECAMATAN TAPAKTUAN,ACEH SELATAN)

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Kodrat Zulfi - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Pariwisata pada era sekarang merupakan suatu kegiatan yang tidak hanya mengacu pada aktifitas wisatawan saja. Akan tetapi juga mengacu pada pembangunan yang multifungsi, yang mana mempunyai manfaat yang sangat luas dan banyak dari adanya pariwisata. Tapaktuan merupakan pusat pemerintahan Kabupaten Aceh Selatan yang sangat dikenal pariwisatanya secara potensial baik di provinsi maupun nasional. Hal ini tidak terlepas kontribusi pariwisata Tapaktuan terhadap pembangunan yang mana potensi objek wisatanya terdapat 16 titik potensi wisata dari 111 titik potensi wisata yang ada di Kabupaten Aceh Selatan. Namun potensi itu tidak dioptimalkan secara serius oleh pemerinah setempat. Pemerintah daerah dalam mengembangkan objek wisata dinilai masih tidak tertata, hal ini dapat dilihat dari infrastruktur dan sarana-prasarana yang belum memadai. Didalam pengembangan sektor pariwisata sudah tentu terdapat kebijakan-kebijakan yang mengatur pengembangan sektor pariwisata. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kebijakan-kebijakan pengembangan pariwisata dan faktor penghambat dalam pengembangan sektor pariwisata. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Penelitian ini menggunakan teori Modernisasi Rostow, yang mengenai Proses bertahap dimana pertumbuhan ekonomi yang hendak dicapai masyarakat diawali bersifat tradisional atau sederhana menuju suatu tatanan masyarakat yang maju dan kompleks. Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara dan observasi, serta selanjutnya dianalisis dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian mengenai pengembangan sektor pariwisata menunjukkan bahwa pengembangan pariwisata masih belum terarah dengan baik, hal ini disebabkan oleh adanya beberapa hambatan dalam kebijakan pengembangan sektor pariwisata antara lain: interaksi antara pemerintah terhadap swasta dan masyarakat, aspek manajemen pembangunan sarana-prasarana, anggaran, aspek manajemen pemasaran dan promosi dan aspek SDM. Sehingga sangat perlu untuk mengambil upaya dan langkah professional terhadap manajemen organisasi khususnya dalam desain dan proses penyusunan strategi yang tepat dan efektif. Kata Kunci: Pariwisata, Sosiologi Spatial, Kebijakan

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENDAPATAN PENGUSAHA MANISAN BUAH PALA DI KECAMATAN TAPAKTUAN KABUPATEN ACEH SELATAN. (Asrul Hadi, 2016)

PUSAT SENI BUDAYA TAPAKTUAN TEMA : LOCALITY (Murdiana, 2017)

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA TABEL PERKALIAN PINTAR (TAKALINTAR) TERHADAP HASIL BELJARA SISWA PADA MATERI PERKALIAN BERSUSUN DI KELAS IV SDN 4 TAPAKTUAN ACEH SELATAN (DELTIYA HARINA, 2019)

PROMOSI DINAS KEBUDAYAAN PARIWISATA PEMUDA DAN OLAHRAGA DALAM MENJADIKAN KOTA TAPAKTUAN SEBAGAI KOTA PARIWISATA (Cut Surita Dessy, 2016)

TINDAK TUTUR NELAYAN DI KECAMATAN TAPAKTUAN KABUPATEN ACEH SELATAN (DEVI TRIYANI, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy