//

DINAMIKA KEHIDUPAN PETANI TAMBAK DI KECAMATAN JANGKA KABUPATEN BIREUEN, 1960-2915

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Nurwalidiniati - Personal Name

Abstrak/Catatan

Kata Kunci: Petani Tambak, Tambak Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengkaji dinamika kehidupan petani tambak di Kecamatan Jangka Kabupaten Bireuen. Adapun pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode sejarah. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi, sementara teknik analisa data dengan cara menggunakan kritik sumber atau verifikasi dan penafsiran sumber serta teknik penulisan menggunakan sistematika historiografi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa budidaya tambak di Kecamatan Jangka sudah dimulai sejak tahun 1960. Awalnya tambak yang dibuat masyarakat berbentuk air tawar, pengembangan budidaya tambak dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti keadaan lingkungan, modal, permintaan pasar akan hasil tambak. Petakan tambak pada tiap tahunnya bertambah secara ekstensifikasi oleh masyarakat petani tambak di beberapa desa Kecamatan Jangka. Namun tambak yang sudah ada (intensifikasi) oleh petani tambak tetap dioptimalkan dalam penggunaan lahan. Pada tahun 1985 tambak di Kecamatan Jangka terfokus pada pemeliharaan udang windu. Kecamatan Jangka disebut juga daerah minapolitan sebagai penghasil perikanan terbanyak karena banyaknya lahan tambak yang terdapat di desa-desa Kecamatan Jangka. Keadaan sosial ekonomi petani tambak mengalami peningkatan pada tahun 1985 disebabkan oleh banyaknya kebutuhan pasar akan ekspor udang keluar kota hingga Eropa. Rumah petani tambak mengalami perubahan dari bentuk awalnya rumah aceh menjadi semi permanen, hingga saat ini pengembangan budidaya tambak sudah membantu tingkat kesejahtraan masyarakat petani tambak dalam berbagai bidang segi kehidupan.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENERAPAN SISTEM PERTAMBAKAN SEMI-INTENSIF UDANG VANNAMEI DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN PETANI UDANG DI DESA UJUNG BLANG MESJID KECAMATAN KUALA KABUPATEN BIREUEN (Aidil Akbar, 2016)

ANALISIS PERBANDINGAN PENDAPATAN USAHA TAMBAK IKAN BANDENG (CHANOS -- CHANOS FORSKAL) POLA TRADISIONAL DAN POLA SEMI INTENSIF DI KECAMATAN JANGKA KABUPATEN BIREUEN (Emilda Thahir, 2020)

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN PETANI GARAM DI KABUPATEN BIREUEN (Odi Setiawan, 2014)

DINAMIKA SOSIAL EKONOMI PETANI KAKAO DI KECAMATAN TRIENGGADENG KABUPATEN PIDIE JAYA, 1999-2014 (Ida Zahara, 2018)

ANALISIS PERBANDINGAN PENDAPATAN USAHATANI TAMBAK UDANG WINDU SEBELUM DAN SETELAH TSUNAMI DI DESA LAM NGA KECAMATAN MASJID RAYA KABUPATEN ACEH BESAR (Cut reni Anggrainy, 2020)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy