//

PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI PELAPORAN KEHADIRAN PERKULIAHAN BERBASIS DATA RFID

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Zulkhairi - Personal Name
Fakultas Fakultas Teknik
Tahun Terbit 2017

Abstrak/Catatan

Penggunaan absensi secara manual dengan pemanfaatan dokumen absen (paper based) pada universitas mengalami beberapa masalah, antara lain hilangnya dokumen absen, terjadinya human error saat rekapitulasi, dan membutuhkan waktu lebih banyak saat pendataan. Disamping itu, penggunaan absen manual sangat kurang efektif untuk era modern yang telah banyak menggunakan data digital.Penelitian ini menawarkan sebuah solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut, yaitu dengan menggunakan sistem informasi pelaporan kehadiran perkuliahan berbasis data Radio Frequency Identification (RFID). Sistem informasi tersebut diimplementasikan menggunakan data yang dikirim dari card tag RFID melalui piranti menggunakan jaringan WiFi sebagai sarana tranfer data. Data yang diterima akan terekam dan disimpan pada database aplikasi e-absen. Aplikasi e-absen yang dikembangkan dalam penelitian ini memiliki database log absen peserta dan fungsi pengelolaan data seperti create, read, update dan delete (CRUD). Pengembangannya dilakukan dengan menggunakan aplikasi XAMPP (Apache, MySQL,PHP dan Perl). Pengujian dilakukan dengan metode whitebox testing dan blackbox testing. Penerapan aplikasi ini dapat menghasilkan data kehadiran dari peserta perkuliahan secara harian, persemester, dan grafik dengan cepat pada saat rekapitulasi. Data kehadiran dapat diakses melaui website, sehingga dapat dijadikan sebagai acuan untuk pemantauan dan penilaian kinerja oleh Tim Pengendali Mutu Akademik (TPMA). Kata kunci : Absensi, web, XAMPP, card tag,auto RFID

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

RANCANG BANGUN SISTEM ABSENSI PERKULIAHAN AUTO ID BERBASIS RFID YANG TERINTEGRASI DENGAN DATABASE BERBASIS WEB (Ahyat Jadid, 2017)

DESAIN DAN ANALISIS SISTEM MULTISENSOR BERBASIS TEKNOLOGI RFID UNTUK MEMANTAU KEAKTIFAN SISWA (ZAKIAH SYAMAUN, 2019)

SISTEM INFORMASI KEHADIRAN DOSEN BERBASIS WEB (STUDI KASUS DI JURUSAN TEKNIK ELEKTRO FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS SYIAH KUALA) (Veatszky Surya, 2020)

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI BERBASIS WEB UNTUK RAPID HEALTH ASSESSMENT (RHA) BENCANA (YENI RIMADENI, 2015)

PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI RUANG KULIAH BERBASIS WEB (STUDI KASUS JURUSAN TEKNIK ELEKTRO UNIVERSITAS SYIAH KUALA) (Reza Fairus, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy