//

PENERAPAN METODE SAVING MATRIX UNTUK MENENTUKAN RUTE KENDARAAN PENDISTRIBUSIAN BANTUAN LOGISTIK KORBAN BENCANA GEMPA BUMI DI KOTA BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Khairunnisak Dara L - Personal Name
SubjectEARTHQUAKES - DISASTER SERVICES
EMERGENCY PLANNING
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2017

Abstrak/Catatan

Aceh merupakan wilayah yang rawan bencana alam, salah satunya adalah bencana gempa bumi. Bencana merupakan permasalahan yang komprehensif dan tidak pernah berakhir. Menyikapi bencana yang sering terjadi di Indonesia, pemikiran terhadap penanggulangan bencana harus dipahami dan diimplementasikan oleh semua pihak. Indikator penting dalam keberhasilan suatu sistem penanggulangan bencana adalah sistem logistik bencana. Namun saat ini, sistem logistik bencana tidak berjalan dengan baik karena belum teorganisirnya upaya pendistribusian logistik ke lokasi pengungsian. Penelitian ini dilakukan untuk mendapatkan rute kendaraan yang efektif dalam mendistribusikan bantuan logistik untuk korban bencana gempa bumi di Kota Banda Aceh. Penentuan rute kendaraan dilakukan dengan Metode Saving Matrix yang mempertimbangkan jarak tempuh, jumlah kebutuhan logistik dan kapasitas kendaraan. Dengan Metode Saving Matrix ini dihasilkan dua rute kendaraan pendistribusian bantuan logistik untuk 12 lokasi pengungsian di Kota Banda Aceh. Rute 1 terdiri dari 10 lokasi pengungsian dengan total jarak tempuh 47,336 Km dan rute 2 terdiri dari 2 lokasi pengungsian dengan total jarak tempuh 25,131 Km. Dengan adanya rute tersebut diharapkan pendistribusian bantuan logistik untuk korban bencana di Kota Banda Aceh dapat berjalan dengan cepat, tepat, efektif dan efesien. Kata Kunci : Bencana, Bantuan Logistik, Rute Kendaraan, Saving Matrix

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PERANCANGAN PURWARUPA SISTEM INFORMASI ONLINE PENDISTRIBUSIAN DAN PERSEDIAAN LOGISTIK PADA SAAT TANGGAP DARURAT BENCANA DI BPBD PIDIE JAYA (ZULFADLI, 2019)

PENENTUAN LOKASI GUDANG DAN RUTE DISTRIBUSI LOGISTIK BENCANA DI KOTA BANDA ACEH MENGGUNAKAN ALGORITMA INSERTIAN HEURISTIC (Erni Listyowati, 2018)

PENGEMBANGAN RANCANGAN STANDAR PROSEDUR OPERASIONAL (SPO) GEMPA BUMI DI RUMAH SAKIT TINGKAT II ISKANDAR MUDA BANDA ACEH (RASBAINY HASIBUAN, 2018)

PENGARUH MANAJEMEN KEGAWATDARURATAN BERBASIS HOSPITAL EMERGENCY RESPONSE TERHADAP KESIAPSIAGAAN BENCANA DI RUPIAH SMUT UMUM DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (Afdhal, 2019)

PENENTUAN RUTE LOGISTIK PASCA BENCANA MENGGUNAKAN ALGORITMA ARTIFICIAL BEE COLONY (HAMKA ASH SHIDDIEQY, 2019)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy