//

ANALISIS OUTAGE PROBABILITY DAN THROUGHPUT JARINGAN RELAY NIRKABEL DENGAN METODE AMPLIFY-QUANTIZE AND FORWARD (AQF)

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Yusnidar - Personal Name
SubjectRELAY COMMUNICATION - ENGINEERING
COMMUNICATION NETWORK - ENGINEERING COMMUNICATION
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Teknik
Tahun Terbit 2013

Abstrak/Catatan

Fading merupakan salah satu gangguan pada jaringan komunikasi nirkabel terhadap sinyal informasi yang dikirimkan oleh sumber ke tujuan sehingga dapat menurunkan kinerja sistem. Dampak fading dapat dapat diatasi dengan menggunakan jaringan relay nirkabel, yaitu suatu metode yang memanfaatkan node lain sebagai relay untuk membantu pengiriman informasi. Amplify-Quantize and Forward (AQF) merupakan salah satu jenis metode relay yang mana sinyal yang diterima oleh relay dari sumber akan kuantisasi dan kuatkan sebelum diteruskan ke tujuan. Analisis pada tugas akhir dilakukan dengan simulasi menggunakan software simulasi MATLAB. Penelitian tugas akhir ini melakukan analisis pengaruh penambahan jumlah relay dan jenis modulasi terhadap outage probability dan throughput pada jaringan relay nirkabel dengan metode AQF. Selain itu juga dilakukan analisis perbandingan outage probability dan throughput antara jaringan relay dengan metode AQF, QF, dan jaringan direct. Hasil analisis menunjukkan bahwa semakin banyak jumlah relay yang digunakan maka outage probability akan semakin kecil dan throughput semakin besar. Jaringan relay metode AQF yang menggunakan modulasi BPSK memiliki outage probability dan throughput lebih kecil dari pada modulasi QPSK. Jaringan relay nirkabel metode AQF memiliki outage probability yang lebih kecil dan throughput yang lebih besar dibandingkan dengan jaringan relay metode QF dan jaringan direct.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

ANALISIS KINERJA JARINGAN KOOPERATIF MULTI-HOP RELAY BERBASIS PROTOKOL AMPLIFY-QUANTIZE AND FORWARD ( AQF). (Alfian, 2016)

EFISIENSI DAYA PADA JARINGAN MULTI-HOP RELAY NIRKABEL MENGGUNAKAN PROTOKOL QUANTIZE AND FORWARD (QF) (Isyqi Harzaki, 2016)

PENGARUH JARAK MULTI RELAY TERHADAP KINERJA SISTEM KOMUNIKASI KOOPERATIF MENGGUNAKAN PROTOKOL AF DAN DF (Nurul Maulida Fitri, 2016)

EFISIENSI ENERGI SISTEM KOMUNIKASI KOOPERATIF DENGAN PROTOKOL QUANTIZE AND FORWARD (QF) MENGGUNAKAN STRATEGI PEMILIHAN RELAY (Fityanul Akhyar, 2017)

PERBANDINGAN PERFORMANSI TWO-WAY COOPERATIVE WLAN MENGGUNAKAN NON-ORTHOGONAL DAN ORTHOGONAL AMPLIFY AND FORWARD (Kurnia Rizki, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy