//

KONDISI HABITAT DAN TINGKAT KESEJAHTERAAN LANDAK RAYA (HYSTRIX BRACHYURA) DI PENANGKARAN TAMAN RUSA DESA LAMTANJONG KABUPATEN ACEH BESAR DAN DESA PANTON LUAS KABUPATEN ACEH SELATAN

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Mira Salviana - Personal Name
SubjectWILDLIFE RESERVES
DEER - CONSERVATION TECHNOLOGY
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Tahun Terbit 2016

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Salviana, Mira. 2016. Kondisi Habitat dan Tingkat Kesejahteraan Landak Raya (Hystrix brachyura) di Penangkaran Taman Rusa Desa Lamtanjong Kabupaten Aceh Besar dan Desa Panton Luas Kabupaten Aceh Selatan. Skripsi, Jurusan Pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala. Pembimbing: (1) Dr. Abdullah, M.Si., (2) Mimie Saputri, S.Pd., M.EEL. Kata kunci: Kondisi habitat, kesejahteraan, Landak Raya Landak Raya merupakan salah satu satwa yang dilindungi di Indonesia yang populasinya terus menurun disebabkan oleh perburuan liar. Salah satu cara untuk melindungi satwa ini adalah dengan konservasi. Penangkaran Taman Rusa Desa Lamtanjong adalah salah satu kawasan konservasi di Aceh. Namun landak juga ditemukan di Desa Panton Luas Kecamatan Tapaktuan Kabupaten Aceh Selatan. Penelitian ini dilakukan sejak bulan Juni sampai dengan September 2016. Tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui kondisi habitat Landak Raya (2) untuk mengetahui tingkat kesejahteraan Landak Raya. Objek dari penelitian ini adalah 2 ekor Landak Raya di kedua tempat penelitian. Pengukuran kondisi habitat, tingkat kesejahteraan, dan perilaku harian dengan pengukuran langsung, dan focal animal sampling. Hasil penelitian untuk komponen abiotik pada Penangkaran Taman Rusa Desa Lamtanjong adalah suhu 30,3˚C, kelembaban 30,6%, pH 3,6 dan luas kandang 3,15 m2 dengan tinggi 2,3 meter, sedangkan di Desa Panton Luas suhu 28,4˚C, kelembaban 33,1%, pH 4,5 dan luas kandang 1,5 m2 dengan tinggi 60 cm. Landak Raya yang berada di Penangkaran Taman Rusa berstatus sejahtera dengan skor 20, sedangkan landak Raya di Desa Panton Luas kurang sejahtera dengan skor 17. Kesimpulan dari penelitian ini adalah kondisi habitat di Penangkaran Taman Rusa dan di Desa Panton Luas dari segi faktor biotik maupun abiotik sudah mendukung untuk pemeliharaan landak. Perilaku harian dominan Landak Raya di kedua lokasi penelitian adalah perilaku istirahat, dan perilaku yang jarang dilakukan landak adalah perilaku defekasi.

Tempat Terbit Hoboken, NJ
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

DAMPAK KEBERADAAN TAMAN RUSA TERHADAP PENDAPATAN PEKERJA DI SEKITAR DESA LAMTANJONG KECAMATAN SUKAMAKMUR SIBREH KABUPATEN ACEH BESAR (Fuji Gita Mahardhika, 2015)

PERUBAHAN HUBUNGAN SOSIAL DALAM KONTEKS EKONOMI PADA MASYARAKAT SEKITAR PARIWISATA TAMAN RUSA (MUSTAFA, 2018)

UJI PALATABILITAS PAKAN DAN TINGKAT KESEJAHTERAAN BURUNG RANGKONG DI PENANGKARAN TAMAN RUSA DESA LAMTANJONG, KECAMATAN SUKAMAKMUR, KABUPATEN ACEH BESAR (Nanda Yustina, 2016)

STUDI AKTIVITAS HARIAN RUSA SAMBAR(CERVUS UNICOLOR)DI TAMAN RUSA DESA LAMTANJONG KABUPATEN ACEH BESAR (Raudhah Hayatillah, 2016)

PERILAKU MAKAN RUSA TOTOL (AXIS AXIS) DAN UJI PALATABILITAS PAKAN DALAM KAWASAN KONSERVASI EX-SITU DI WISATA ALAM TAMAN RUSA LAMTANJONG KABUPATEN ACEH BESAR (Tia Novenda Sari, 2016)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy