//

HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA KELAS XI SMA NEGERI 4 BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Mukhlisah - Personal Name
SubjectEMOTIONAL INTELLIGENCE
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2016

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Mukhlisah. 2016. Hubungan Kecerdasan Emosional terhadap Hasil Belajar Matematika pada Siswa Kelas XI SMA Negeri 4 Banda Aceh. Skripsi, Jurusan Pendidikan Matematika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan, Universitas Syiah Kuala. Pembimbing: (1) Drs. Musafir Kumar, M.Si., (2) Dr. Cut Morina Zubainur, M.Pd. Kata kunci: kecerdasan emosional, hasil belajar. Matematika merupakan mata pelajaran yang berkaitan dengan kecerdasan inteligensi. Namun untuk memaksimalkan pencapaian tujuan pembelajaran matematika, perlu memperhatikan aspek kecerdasan emosional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kecerdasan emosional, bentuk linieritas kedua varaiabel, serta hubungan antara kecerdasan emosional terhadap hasil belajar matematika pada siswa kelas XI SMA Negeri 4 Banda Aceh. Pendekatan dan jenis penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dan kuantitatif (Mix Method) yaitu Explanatory Mixed Methods Design, serta jenis penelitian korelasi Rank Spearman. Subjek penelitian dipilh secara purposive yaitu 3 kelas yang terdiri atas 2 kelas IA dan 1 kelas IS yang berjumlah 94 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan memberikan angket kecerdasan emosional dan dokumentasi guru dari nilai tes hasil belajar induksi matematika. Kecerdasan emosional meliputi: self awareness, self management, motivation, empathy, dan relationship management.. Simpulan penelitian ini adalah tingkat kecerdasan emosional pada siswa kelas XI SMA Negeri 4 Banda Aceh termasuk kategori tinggi (76,6%), hubungan antara kecerdasan emosional terhadap hasil belajar matematika pada siswa kelas XI SMA Negeri 4 Banda Aceh tidak berbentuk linier dan tidak adanya hubungan antara kecerdasan emosional terhadap hasil belajar matematika pada siswa kelas XI SMA Negeri 4 Banda Aceh.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN MULTIPLE INTELLIGENCE DENGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 3 BANDA ACEH TAHUN PELAJARAN 2016/2017 (Aulia Fitri, 2017)

PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DAN KINERJA PT. PERMODALAN NASIONAL MADANI BANDA ACEH (muzakkir, 2016)

PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN MOTIVASI BELAJAR MATEMATIKA SEBAGAI FAKTOR KONTROL (Irham Solehidin, 2017)

PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP KEPUASAN KERJA DENGAN AFEK POSITIF DAN AFEK NEGATIF SEBAGAI PEMEDIASI PADA GURU SD NEGERI DI KOTA TAPAK TUAN (Nindy Octavianti, 2018)

PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA DI KELAS VII SMP NEGERI 8 RNBANDA ACEH TAHUN PELAJARAN 2014/2015 (Maulana Agus Syahputra, 2015)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy