//

ANALISIS KEBUTUHAN BANGSAL DAN PENGARUHNYA TERHADAP EFISIENSI TENAGA KERJA DAN PENDAPATAN PENGRAJIN GULA AREN DI KECAMATAN PINING KABUPATEN GAYO LUES

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang MENTI MENTARI - Personal Name

Abstrak/Catatan

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah bangsal yang diperlukan oleh pengrajin gula aren dan kontribusi pembuatan bangsal terhadap efisiensi tenaga kerja dan tingkat pendapatan pengrajin gula aren di Kecamatan Pining Kabupaten Gayo Lues.. Data primer diperoleh dari 222 petani dengan menggunakan kuisioner yang telah disusun, sedangkan data skunder diperoleh melalui kepustakaan, internet, jurnal, penelitian ilmiah, dan instasi-instasi yang terkait dengan penelitian ini. Metode analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif deskriptif. Perhitungan analisis kebutuhan bangsal secara kuantitatif. Perhitungan efesiensi tenaga kerja dianalisis dengan rumus regresi linear NPMx = P x atau NPM/Px = 1. Untuk mengetahui tingkat pendapatan pengrajin digunakan rumus untuk menghitung pendapatan yaitu π = TR – TC. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengrajin gula aren di Kecamatan Pining Kabupaten Gayo Lues membutuhkan sebanyak 5 unit bangsal yang dapat digunakan sebagai tempat pengolahan gula aren secara khusus. Dari hasil perhitungan dengan melakukan analisis regresi linear berganda dihasilkan tingkat efesiensi pada penggunaan tenaga kerja sebelum adanya bangsal adalah < 1 yaitu 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa penggunaan tenaga kerja tidak efesien, Sedangkan jika ada bangsal, maka tingkat efesiensi penggunaan tenaga kerja adalah > 1 yaitu 1,81. Menunjukkan bahwa tingkat penggunaan tenaga kerja hampir efesien dan dapat ditambah lagi sehingga menjadi efisien. Rata-rata pendapatan pengrajin lebih tinggi jika adanya bangsal yaitu sebesar Rp 926.444,- dibandingkan jika tidak adanya bangsal yaitu hanya sebesar Rp 383.968,-. Kata Kunci : Bangsal, Gula Aren, Efisiensi Tenaga Kerja, Pendapatan

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

ANALISIS MOTIVASI PETANI PENGRAJININDUSTRI RUMAH TANGGA GULA AREN DI KECAMATAN PINING KABUPATEN GAYO LUES (HERDIANTO, 2016)

IDENTIFIKASI DAN KEANEKARAGAMAN BURUNG DI HUTAN PINING KABUPATEN GAYO LUES DALAM KAWASAN EKOSISTEM LEUSER (Zurfika Ramayanti, 2020)

ANALISIS PENDAPATAN DAN EFISIENSI PEMASARAN USAHATANI SERAI WANGI DI KECAMATAN DABUN GELANG KABUPATEN GAYO LUES (LINDA RAHMAYANTI, 2016)

FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGAMBILAN KEPUTUSAN PENGRAJIN DALAM PEMILIHAN PRODUK OLAHAN TANAMAN AREN DI KABUPATEN ACEH BESAR (Desi Amilya, 2013)

ANALISIS PRODUKSI DAN PENDAPATAN PENGUSAHA PENGRAJIN KERUPUK MULIENG DI KABUPATEN PIDIE (MUHAMMAD IQBAL ISMAIL, 2015)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy