//

PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP PEMERINTAHAN DESA DALAM PELAYANAN PUBLIK DI KECAMATAN JOHAN PAHLAWAN KABUPATEN ACEH BARAT

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang NOVI ZULFIATI - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Kata Kunci : Persepsi, Pemerintahan desa, Kebijakan Publik, Sosialisasi, Pelaksanaan Pelayanan Publik Penelitian ini berjudul “Persepsi Masyarakat Terhadap Pemerintahan Desa Dalam Pelayanan Publik di Kecamatan Johan Pahlawan Kabupaten Aceh Barat”. Rumusan masalah meliputi 1) Bagaimana persepsi tokoh masyarakat terhadap kebijakan pemerintahan desa dalam pelayanan publik di Kecamatan Johan Pahlawan Kabupaten Aceh Barat.2) Bagaimana persepsi tokoh masyarakat terhadap sosialisasi kebijakan pemerintahan desa dalam pelayanan publik di Kecamatan Johan Pahlawan Kabupaten Aceh Barat. 3) Bagaimana persepsi tokoh masyarakat terhadap pelaksanaan pelayanan publik pada pemerintah desa di Kecamatan Johan Pahlawan Kabupaten Aceh Barat. Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui Bagaimana persepsi tokoh masyarakat terhadap kebijakan pemerintahan desa dalam pelayanan publik di Kecamatan Johan Pahlawan Kabupaten Aceh Barat. 2) Untuk mengetahui Bagaimana persepsi tokoh masyarakat terhadap sosialisasi kebijakan pemerintahan desa dalam pelayanan publik di Kecamatan Johan Pahlawan Kabupaten Aceh Barat. 3) Untuk mengetahui Bagaimana persepsi tokoh masyarakat terhadap pelaksanaan pelayanan publik pada pemerintahan desa di Kecamatan Johan Pahlawan Kabupaten Aceh Barat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif sedangkan metode yang digunakan adalah metode deskriptif dengan menggunakan teknik wawancara. Untuk teknik penarikan subjek pada penelitian ini mengunakan Sampling area (cluster) sampling menurut daerah, Pada penarikan data dari informan bersifat purposive Jumlah subjek penelitian seluruhnya adalah 9 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Persepsi masyarakat terhadap kebijakan pemerintah desa dalam pelayanan publik pada umumnya masyarakat memberikan tanggapan yang positif terhadap kebijakan dan sosialisasi pemerintah desa dalam pelayanan publik. Meski belum sepenuhnya maksimal. Namun pemerintah desa selalu berupaya dalam membuat suatu kebijakan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Dalam pelaksanaan pelayanan publik yang telah dilakukan oleh pemerintah desa di Kecamatan Johan Pahlawan sudah dilakukan dengan cukup baik. Namun dikarenakan situasi dan kondisi masih ada aparatur desa yang kurang disiplin dan sikap dalam pemberian layanan masih ada yang kurang ramah.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP KINERJA APARATUR DESA DALAM PENYELENGGARAAN PEMBANGUNAN DI DESA SUAK RIBEE KECAMATAN JOHAN PAHLAWAN (Siti Kurniati, 2017)

SOSIALISASI IZIN MENDIRIKAN BANGUNAN (IMB) PADA MASYARAKAT DI KECAMATAN JOHAN PAHLAWAN KABUPATEN ACEH BARAT (Feby Syafitri, 2017)

RUMAH SAKIT UMUM JOHAN PAHLAWAN MEULABOH (Yuliana Rachim, 2016)

KARAKTERISTIK REPRODUKSI KERBAU BETINA DI KECAMATAN JOHAN PAHLAWAN KABUPATEN ACEH BARAT (Syamsul Nardi, 2017)

HAMBATAN GURU PENDIDIKAN JASMANI DALAM PROSES BELAJAR MENGAJAR PENCAK SILAT PADA SMP NEGERI SE-KECAMATAN JOHAN PAHLAWAN KABUPATEN ACEH BARAT (MUSLIM, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy