//

PENERAPAN GOAL PROGRAMMING PADA PERENCANAAN PRODUKSI BUBUK KOPI (STUDI KASUS ASA COFFEE DI KABUPATEN ACEH TENGAH)

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Ida Farida Adnan - Personal Name

Abstrak/Catatan

Penelitian ini bertujuan untuk meramalkan jumlah penjualan bubuk kopi dan menerapkan model Goal Programming pada perencanaan produksi bubuk kopi periode Oktober 2015 – Maret 2016. Untuk meramalkan penjualan bubuk kopi digunakan pemulusan eksponensial ganda metode linier satu parameter dari Brown. Untuk model Goal Programming ada empat tujuan yang menjadi target pada penelitian ini. Berdasarkan nilai MAPE tingkat kesalahan peramalan pada penelitian ini berada pada kriteria baik dan cukup, dengan tingkat kesalahan untuk bubuk kopi jenis Arabika Grade 1 (Specialty), Arabika Grade 2 (Premium), Arabika Grade 3 (Komersil), Robusta dan Peaberry berturut-turut adalah 16,49%, 21,92%, 18,25%, 15,64% dan 14,41%. Solusi optimal dari model Goal Programming dengan target memenuhi permintaan 5 jenis bubuk kopi, pada periode Oktober 2015 – Februari 2016 menunjukkan bahwa target tercapai. Sementara pada periode Maret 2016 jumlah produksi bubuk kopi Arabika Grade 3 tidak terpenuhi dan bubuk kopi Peaberry terlampaui. Target biaya produksi, keuntungan dan penggunaan jam kerja tercapai bahkan terdapat sisa jam kerja yang tidak terpakai. Berdasarkan hasil penelitian dengan penerapan model Goal Programming diperoleh total keuntungan pada periode Oktober 2015-Maret 2016 sebesar Rp. 268.628.100. Penelitian ini diharapkan selain dapat memberi pengetahuan tentang penerapan metode juga dapat dijadikan bahan pertimbangan bagi perusahaan dalam mengambil keputusan. Kata kunci: Perencanaan produksi, Goal Programming, peramalan, pemulusan eksponensial, target

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

OPTIMASI PRODUKSI KOPI ROBUSTA DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN LINEAR PROGRAMMING (STUDI KASUS: PT. ULEE KARENG COFFEE, ACEH BESAR) (Teuku M Hadi Fs, 2017)

OPTIMASI PERENCANAAN PRODUKSI BUBUK KOPI PADA UD. SYR MENGGUNAKAN METODE MIXED INTEGER LINEAR PROGRAMMING (Mistahul Jannah, 2019)

ANALISIS PENDAPATAN USAHA BUBUK KOPI ARABIKA (COFFEA ARABICA. L) DI CV. ORO COFFEE GAYO DESA MONGAL KECAMATAN BEBESEN KABUPATEN ACEH TENGAH (SRI RISKINA, 2020)

PENGARUH BAURAN PEMASARAN TERHADAP TINGKAT PENJUALAN BUBUK KOPI DI TAKENGON KABUPATEN ACEH TENGAH (Rahmadani, 2018)

OPTIMASI PERENCANAAN PRODUKSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE GOAL PROGRAMMING (STUDI KASUS: UD. SARIGUT BAKERY) (Septian Misbahul, 2019)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy