//

STANDARISASI RESEP DAN DAYA TERIMA KONSUMEN TERHADAP KERUPUK NASI

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Rika Maulizar - Personal Name

Abstrak/Catatan

Kata Kunci : Standarisasi Resep, Daya Terima Konsumen, Kerupuk Nasi Penelitian ini membahas masalah penggunaan nasi dari beras raskin yang diolah menjadi kerupuk nasi. Tujuan penelitian ini adalah menstandarisasikan resep kerupuk nasi, mengetahui daya terima konsumen terhadap karakteristik organoleptik (warna, aroma, kerenyahan dan rasa) kerupuk nasi, mengetahui jumlah kalori kerupuk nasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian ekperimen dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu uji pengamatan (Sensory Evaluation) yang dilakukan oleh 10 orang narasumber, uji tingkat penerimaan (Hedonic Scale) yang diuji cobakan terhadap 60 orang panelis konsumen dengan latar belakang siswa-siswi SMPN 9 Peunayong Banda Aceh. Pengolahan dan analisis data menggunakan LSD (Least Significant Different)pada taraf signifikan 0,05 melalui uji penerimaan (Acceptability Test). Dari hasil uji pengamatan oleh narasumber, dinyatakan warna Kerupuk nasi setelah melalui proses penggorengan adalah warna krem dengan aroma yang harum, kerenyahan yang renyah,dan rasa yang gurih. Resep standar kerupuk nasi terdiri dari 400 gram tepung kanji, 278 gram udang, 200 gram nasi, 169 gram air, 13 gram garam, 2 gram merica, 9 gram bawang putih, dan 500 gram minyak goreng, yang menjadi resep standar kerupuk nasi adalah perlakuan II yang memperoleh nilai tertinggi. Jumlah kalori kerupuk nasi diketahui bahwa karbohidrat 292,2704 kal, protein 65,7952 kal, dan lemak 17,5088 kal. Diharapkan kepada masyarakat untuk dapat memproduksi kerupuk nasi yang sehat tanpa menggunakan penyedap dan pengawet, dan juga sebagai peluang bisnis yang menjanjikan.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PEMANFAATAN KULIT PISANG AYAM (MUSA PARASIDIACA.L) DALAM PEMBUATAN KERUPUK (RISA NOVIANA, 2018)

DAYA TERIMA KONSUMEN TERHADAP KERUPUK SAGU (METROXYLON SAGO ROTTB) DENGAN PENAMBAHAN DAGING IKAN PARANG-PARANG (CHIROCENTRUS DORAB) (Melda Asman, 2015)

DAYA TERIMA KONSUMEN TERHADAP KERUPUK KULIT LUAR MELINJO (SARCOTESTA) (Rifqatul Hasanah, 2018)

PERBEDAAN KARAKTERISTIK ORGANOLEPTIK DAN DAYA TERIMA KONSUMEN PADA KUE SEUPET DENGAN PENAMBAHAN SARI PATI WORTEL (DAUCUS CAROTA, L) (Farah Zhafira, 2017)

ANALISIS DAYA TERIMA KONSUMEN DAN NILAI GIZI KERUPUK OPAK DENGAN PENAMBAHAN IKAN LUEBIM (CANTHIDERMIS MACULATA) (Ulil Azmi, 2019)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy