//

PERBEDAAN STATUS GIZI LANJUT USIA YANG TINGGAL DENGAN KELUARGA DAN DI PANTI JOMPO DI KABUPATEN GAYO LUES

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Ermawati - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Kata Kunci : status gizi, lansia, tempat tinggal Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui “Perbedaan Status Gizi Lanjut Usia yang Tinggal dengan Keluarga dan di Panti Jompo di Kabupaten Gayo Lues. Penelitian ini termasuk ke dalam penelitian deskriptif dengan jumlah subjek 60 lansia yang terdiri dari 30 lansia yang tinggal dengan keluarga dan 30 lansia di Panti Jompo yang ditentukan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Uji statistik yang digunakan adalah uji-t independent. Hasil uji-t menunjukkan thitung 2,38 dan ttabel 1,67 sehingga thitung ≥ ttabel (2,38 ≥1,67) pada taraf signifikan α = 0,05. Berdasarkan hasil pengkajian status gizi dengan MNA didapatkan bahwa status gizi normal pada lansia yang tinggal dengan keluarga lebih banyak dibandingakan dengan lansia di Panti Jompo. Hasil pengkajian MNA dan Uji-t tersebut menunjukkan adanya perbedaan antara status gizi lansia yang tinggal dengan keluarga dan di Panti Jompo di Kabupaten Gayo Lues diterima. Dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan status gizi lanjut usia yang tinggal dengan keluarga dan di Panti Jompo di Kabupaten Gayo Lues.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PERBEDAAN STATUS GIZI LANSIA YANG TINGGAL DI UPTD RUMOH SEUJAHTERA GEUNASEH SAYANG DENGAN LANSIA YANG TINGGAL BERSAMA KELUARGA DI DESA LAMGLUMPANG BANDA ACEH (Putri Wulan Tika, 2016)

HUBUNGAN LAMA TINGGAL DI PANTI DENGAN DEPRESI PADA LANJUT USIA DI RUMOH SEUJAHTERA GEUNASEH SAYANG ULEE KARENG KOTA BANDA ACEH (Adelya Suherlin, 2015)

HUBUNGAN STATUS GIZI DENGAN FUNGSI KOGNITIF PADA LANJUT USIA DI PANTI JOMPO KOTA BANDA ACEH (RAHMAD MULYA, 2019)

FAKTOR FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KETERBATASAN FUNGSIONAL PADA USIA LANJUT DI PANTI JOMPO (Putri phounna, 2014)

PERBANDINGAN TINGKAT KECEMASAN PADA LANJUT USIA YANG TINGGAL DI PANTI WERDHA UPTD RUMOH SUJAHTERA GEUNASAH SAYANG DENGAN YANG TINGGAL BERSAMA KELUARGA DI DESA LAMGLUMPANG BANDA ACEH (Rifai Alamsyah Harahap, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy