//

APLIKASI PENGGUNAAN SOFTWARE WINEST PRO 15.2 DALAM MENGHITUNG RENCANA ANGGARAN BIAYA (STUDI KASUS GEDUNG SIMULASI PENGADILAN FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS SYIAH KUALA)

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Helmi Zulmar - Personal Name

Abstrak/Catatan

Dalam melaksanakan proyek konstruksi, melakukan perhitungan Rencana Anggaran Biaya (RAB) membutuhkan waktu yang lama jika dilakukan secara manual. Penggunaan komputer yang dilengkapi dengan berbagai jenis software pendukung yang berkaitan dengan bidang teknik sipil menjadi faktor penting karena dapat membantu dan memudahkan dalam menyelesaikan pekerjaan tersebut. Saat ini, telah dikembangkan sebuah software yang digunakan untuk menghitung RAB proyek konstruksi yaitu WinEst pro 15.2. Latar belakang penelitian ini adalah bagaimana memanfaatkan software tersebut karena penggunaannya masih kurang optimal dan jarang digunakan dalam dunia konstruksi dan pendidikan di Indonesia sehingga penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menerapkan penggunaan aplikasi software ini dalam menghitung RAB sehingga memiliki manfaat untuk mempermudah serta mempercepat dalam proses perhitungan yang dapat menghemat waktu pekerjaan.. Penelitian ini dilakukan dalam dua tahap yaitu tahap pengumpulan data berupa data RAB Gedung Simulasi Pengadilan Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala beserta data volume pekerjaannya, kemudian tahap pengolahan data yang dilakukan menggunakan komputer atau laptop yang memiliki software WinEst pro 15.2. Hasil perhitungan yang didapat menggunakan software WinEst pro 15.2 sebesar Rp. 3.944.301.252,09 dan menggunakan sistem filterisasi dapat diketahui biaya untuk pekerjaan persiapan sebesar Rp. 58.975.000, pekerjaan lantai 1 sebesar Rp. 2.120.628.432 dan pekerjaan lantai 2 sebesar Rp. 1.406.124.779 dengan persentase penggunaan tenaga kerja sebesar 14,38 % dengan biaya Rp. 515.696.456, material sebesar 83,69 % dengan biaya Rp. 3.001.064.723 , peralatan 0,01 % dengan biaya Rp. 309.232. dan biaya lainnya sebesar 1,91% dengan biaya Rp.68.658.000. Dari hasil RAB yang telah didapatkan maka software WinEst pro 15.2 ini telah dapat diterapkan dalm perhitungan estimasi biaya. Kata kunci : software WinEst pro 15.2, RAB, proyek konstruksi

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

APLIKASI PENGGUNAAN SOFTWARE WINEST DALAM MENGHITUNG RENCANA ANGGARAN BIAYA (STUDI KASUS PROYEK PENINGKATAN JALAN HASAN AMIN PULO - CALOG KECAMATAN SYAMTALIRA, ACEH UTARA) (Cut Meurah Bidari, 2016)

ANALISA PERBANDINGAN PERHITUNGAN RENCANA ANGGARAN BIAYA MENGGUNAKAN SOFTWARE WINEST TERHADAP PERHITUNGAN MANUAL (STUDI KASUS PADA PEMBANGUNAN JEMBATAN KEUDE KEUMALA KABUPATEN PIDIE) (ZULFAN, 2015)

STUDI PERBANDINGAN PERHITUNGAN RENCANA ANGGARAN BIAYA MENGGUNAKAN SOFTWARE WINEST TERHADAP PERHITUNGAN MANUAL (STUDI KASUS PEMBUATAN JARINGAN IRIGASI MEUDANG ARA KECAMATAN SYAMTALIRA BAYU KABUPATEN ACEH UTARA) (Said Fachreza, 2015)

ESTIMASI BIAYA PEKERJAAN NON STRUKTURAL PADA BANGUNAN GEDUNG SEKOLAH (MUHAMMAD RIZKI, 2020)

ESTIMASI KEBUTUHAN TULANGAN BALOK LANTAI PADA BANGUNAN GEDUNG SEKOLAH (MUAMMAR CHAIDIR, 2018)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy