//

EFEKTIVITAS PENGGUNAAN QUIZ CREATOR TERHADAP EVALUASI HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS X IA SMA NEGERI 5 BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Deviani Revana - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Kata Kunci : Efektivitas, Evaluasi, Wondershare Quiz Creator Evaluasi merupakan subsistem yang sangat penting dalam sistem pendidikan yang dapat mencerminkan kemajuan pendidikan. Penelitian ini berjudul “Efektivitas Penggunaan Quiz Creator pada Evaluasi Hasil Belajar Fisika Siswa SMA Negeri 5 Banda Aceh” mengangkat masalah bagaimanakah efektivitas penggunaan Quiz Creator dalam pelaksanaan evaluasi hasil belajar Fisika siswa SMA Negeri 5 Banda Aceh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan media Quiz Creator pada pelaksanaan evaluasi hasil belajar Fisika siswa SMA Negeri 5 Banda Aceh. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X IA dengan jumlah siswa 150 orang. Sampel penelitian berjumlah 32 orang siswa. Penentuan sampel ditentukan secara random sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan (1) dokumentasi, (2) kuesioner, (3) wawancara. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan statistik sederhana terbagi dalam bentuk 5 rentang skor berdasarkan kategori tingkat keefektifan, kemudian dianalisis kembali dengan deskriptif kualitatif. Hasil dari data yang diperoleh menunjukkan tingkat efektivitas penggunaan Quiz Creator dalam pelaksanaan evaluasi hasil belajar Fisika pada siswa kelas X IA SMA Negeri 5 Banda Aceh tergolong kategori tinggi.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

EFEKTIVITAS METODE PEMBELAJARAN AKTIF TIPE TEAM QUIZ TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA POKOK BAHASAN PESAWAT SEDERHANA KELAS VIII SMP NEGERI 2 BANDA ACEH (Yessi Wulandari, 2017)

EFEKTIFITAS GABUNGAN TES SUBJEKTIF DAN TES OBJEKTIF DALAM MENGEVALUSI HASIL BELAJAR FISIKA SISWA SMP NEGERI 11 BANDA ACEH (Pinte Rejeki, 2016)

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE GROUP INVESTIGATION DENGAN STRATEGI READING QUIZ TERHADAP PRESTASI BELAJAR SEJARAH SISWA KELAS XI SMA NEGERI 5 BANDA ACEH (SRI WAHYUNA, 2019)

PENGARUH PENGGUNAAN KIT FISIKA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI ALAT-ALAT OPTIK DI SMA NEGERI 16 BANDA ACEH (Ferryana, 2016)

EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN FISIKA MENGGUNAKAN LABORATORIUM TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA DI SMA NEGERI 5 BANDA ACEH (Shely Apriani, 2018)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy