//

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INSTRUCTIONAL GAMES BERBASIS KOMPUTER UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI SISWA KELAS XI IPS 2 SMA NEGERI 8 BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Rahmiyanti - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Kata Kunci : Penerapan, Instructional Games,Pembelajaran Berbasis Komputer, Hasil Belajar, Geografi. Model pembelajaran Instructional Games merupakan suatu model dalam pembelajaran yang digunakan untuk membelajarkan siswa dengan cara menyediakan berbagai macam permainan yang bersifat mendidik. Penerapan model pembelajaran Instructional Games lebih efektif karena dalam pelaksanaannya ditambahkan penggunaan media pembelajaran berbasis komputer. Dalam penelitian ini yang menjadi rumusan masalahnya adalah (1) Apakah penerapan model pembelajaran Instructional Games berbasis komputer dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam mata pelajaran geografi di kelas XI IPS 2 SMA Negeri 8 Banda Aceh? (2) Bagaimana aktivitas guru dan siswa dalam proses pembelajaran yang menggunakan model Instructional Games berbasis komputer di kelas XI IPS 2 SMA Negeri 8 Banda Aceh? (3)Bagaimana kemampuan guru dalam mengelola kelas pada saat berlangsungnya pembelajaran yang menggunakan model Instructional Games berbasis komputer di kelas XI IPS 2 SMA Negeri 8 Banda Aceh? (4) Bagaimana respon siswa kelas XI IPS 2 SMA Negeri 8 Banda Aceh dalam penerapan model pembelajaran Instructional Games berbasis komputer untuk meningkatkan hasil belajar geografi?. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Peningkatan hasil belajar siswa; (2) Aktivitas guru dan siswa; (3) Keterampilan guru dalam mengelola pembelajaran; dan (4) Respon siswa terhadap model pembelajaran Instructional Games berbasis komputer. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS 2 SMA Negeri 8 Banda Aceh yang berjumlah 29 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan lembar soal, lembar pengamatan aktivitas guru dan siswa, lembar pengamatan keterampilan guru dan lembar respon siswa menggunakan model pembelajaran Instructional Games yang telah dilaksanakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Persentase ketuntasan secara individual meningkat dari 21 siswa menjadi 28 siswa yang tuntas belajar, persentase ketuntasan klasikal pun meningkat dari 60% menjadi 90%; (2) Aktivitas guru dan siswa antara siklus I sampai siklus II telah mengalami meningkat. Hal ini bisa dilihat pada siklus pertama dari 11 aktivitas diperoleh 5 aktivitas yang sudah sesuai dengan standar waktu yang ditetapkan selanjutnya pada siklus kedua aktivitas guru maupun aktivitas siswa sudah mengalami perubahan lebih baik yaitu dari 11 aktivitas terdapat 9 aktivitas yang sudah dikategorikan sesuai dengan standar waktu yang ditetapkan; (3) Keterampilan guru dalam mengelola pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran Instructional Games berbasis komputer memperoleh skor rata-rata 2,6 dengan katagori baik menjadi 3,2 dengan katagori baik; dan (4) Respon siswa, terhadap model pembelajaran Instructional Games berbasis komputer dapat dikatakan baik, dari 29 siswa 94 persen menjawab bahwa dengan belajar melalui pembelajaran Instructional Games berbasis komputer siswa dapat memperjelas pemahamannya terhadap materi pelajaran yang telah mereka pelajari.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TEAMS GAMES TOURNAMENT BERBANTUAN MEDIA TEKA-TEKI SILANG UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI SISWA KELAS X SMA NEGERI 7 BANDA ACEH (Rusliana, 2017)

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE TEAMS GAMES TOURNAMENTS DALAM PEMBELAJARAN SENI TARI UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN SISWA KELAS XII DI SMAN 5 BANDA ACEHRNDI SMAN 5 BANDA ACEH (Zikrayanti, 2015)

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM GAMES TOURNAMENT(TGT) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA GEOGRAFI DI KELAS X SMA N1 BAITUSSALAM (Rahmah, 2013)

PERBANDINGAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM QUIZ DENGAN MODEL PEMBELAJARAN TEAM GAMES TOURNAMENT (TGT) PADA MATA PELAJARAN IPS TERPADU KELAS VIII DI SMP NEGERI 11 BANDA ACEH (Lailisa Hanum, 2018)

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN ARIAS (ASSURANCE, RELEVANCE, INTEREST, ASSESSMENT, SATISFACTION) BERBANTUAN MEDIA POWER POINT UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS XI SMA NEGERI 9 BANDA ACEH (PUTRI DELIMA, 2020)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy