//

HUBUNGAN PENGETAHUAN PASIEN TUBERKULOSIS PARU TERHADAP KETERATURAN MINUM OBAT DI RUMAH SAKIT UMUM DR. ZAINOEL BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Muhammad Caesar Tursina - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Latar Belakang: Tuberkulosis paru merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis, yang paling sering mempengaruhi paru-paru. Prevalensi TB (Tuberkulosis) paru kasus baru di Provinsi Aceh tahun 2008-2012 berjumlah 96/100.000 penduduk, kematian akibat TB paru BTA (Bakteri Tahan Asam) positif berjumlah 1,6/100.000 penduduk. Berdasarkan profil kesehatan Provinsi Aceh tahun 2012, terdapat 103 kasus TB paru di kota Banda Aceh. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan pasien tuberkukulosis paru pada kasus baru terhadap keteraturan minum obat di Rumah Sakit dr. Zainoel Abidin Banda Aceh. Metode: Jenis penelitian yang digunakan adalah analitik observasional dengan desain cross sectional. Pengambilan data dilakukan pada bulan November-Desember 2015. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik accidental sampling dengan jumlah responden 60 orang. Hasil: Hasil analisa uji Chi-Square menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan tuberkulosis paru dengan keteraturan minum obat. Hal ini dapat dibuktikan dengan nilai signifikasi (P value) sebesar 0,00 yang jauh lebih kecil dari 0,05. Kesimpulan: Terdapat hubungan yang signifikan anatara hubungan pengetahuan pasien tuberkulosis paru pada kasus baru terhadap keteraturan minum obat di Rumah Sakit Umum dr. Zainoel Abidin Banda Aceh. Kata Kunci: Pengetahuan, Tuberkulosis Paru, Keteraturan Minum Obat, Mikobakterium Tuberkulosis BTA.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP PENDERITA TUBERKULOSIS PARU DENGAN KEPATUHAN MINUM OBAT ANTI TUBERKULOSIS (OAT)DI RSUD DR. HUSNI THAMRIN NATAL KABUPATEN MANDAILING NATAL (Rolan Ronaldo, 2018)

HUBUNGAN KINERJA PENGAWAS MINUM OBAT (PMO) DENGAN KETERATURAN BEROBAT PASIEN TB PARU DAN KONVERSI SPUTUM BTA DI RSUDZA BANDA ACEH (Mutiana Safitri, 2016)

HUBUNGAN PENGETAHUAN KELUARGA DENGAN KESIAPANRNMERAWAT ANGGOTA KELUARGA YANG TERINFEKSIRNTUBERKULOSIS PARU DI RUMAH SAKIT UMUMRNDAERAH DR. ZAINOEL ABIDINRNBANDA ACEH (SITI ZAHARA, 2015)

ANALISIS FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN TUBERKULOSIS PARU RELAPS DI RSUD DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (KHAIRUN NISA, 2017)

HUBUNGAN KEPATUHAN MINUM OBAT ANTI TUBERKULOSIS (OAT) DENGAN PENINGKATAN BERAT BADAN PADA PASIEN RAWAT JALAN DI BAGIAN/SMF PULMONOLOGI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (melianty iriany, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy