//

ISOTERM ADOSRPDI FE (III) MENGGUNAKAN KOMPOSIT KRISTOBALIT-KHITOSAN BERIKATAN SILANG

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Arie Purnaratrie - Personal Name

Abstrak/Catatan

Telah dilakukan penelitian adsorpsi Fe (III) menggunakan komposit kristobalit-khitosan berikatan silang. Khitosan yang digunakan adalah hasil deasetilasi khitin yang diperoleh dari limbah kulit udang, dimana derajat deasetilasinya adalah 88,76%. Pembentuk ikat silang yang digunakan pada pembuatan komposit adalah glutaraldehid (GLE) dan polietilen glikol diglisidil eter (P(EGDE)). Kristobalit yang digunakan adalah kristobalit alam Jaboi, Sabang. Metode adsorpsi yang digunakan pada penelitian ini adalah metode batch. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komposit kristobalit-khitosan berikatan silang mempunyai kapasitas adsorpsi optimum pada konsentrasi pembentuk ikat silang 1% dan pH 4 (larutan Fe(III)), baik untuk GLE ataupun P(EGDE). Adsorpsi Fe(III) oleh komposit kristobalit-khitosan berikatan silang (GLE, P(EGDE)) mengikuti isoterm adsorpsi model Langmuir dimana nilai kapasitas adsorpsi optimum adalah 0.77 mg/g dan 0.036mg/g, masing-masing untuk komposit dengan pembentuk ikat silang GLA dan P(EGDE). Kata kunci : Komposit, Ikat Silang, Glutaraldehid, Polietilen Glikol Diglisidil Eter, Isoterm Adsorpsi

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

UJI DAYA SERAP LOGAM CD (II) MENGGUNAKAN KOMPOSIT KRISTOBALIT-KHITOSAN BERIKATAN SILANG (Irwansyah, 2015)

PREPARASI DAN KARAKTERISASI KOMPOSIT KHITOSAN BERIKATAN SILANG EPIKLOROHIDRIN/ CANGKANG TELUR UNTUK ADSORPSI ION CADMIUM (Nisfayati, 2017)

MODIFIKASI KITOSAN BERIKATAN SILANG TRIPOLIFOSFAT DAN SELULOSA SEBAGAI FILLER SERTA APLIKASINYA SEBAGAI PENGHANTAR OBAT (NILAWATI, 2018)

MODIFIKASI KITOSAN MENGGUNAKAN PASIR BESI, PENGIKAT SILANG PEGDE DAN HIDROLISAT PROTEIN DARI BIJI PETAI CINA SEBAGAI ADSORBEN ION LOGAM KADMIUM (CUT PUTRI AULIA, 2020)

ADSORPSI KITOSAN MAGNETIK BERIKATAN SILANG POLIETILEN GLIKOL DIGLISIDIL ETER (P(EGDE)) TERHADAP ION LOGAM KADMIUM (Rahmawati Sembiring, 2018)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy