//

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH PADA PELAJARAN IPS TERPADU MATERI PENYIMPANGAN SOSIALDI SMPN 1 PEUKAN BADA

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang hendra saputra - Personal Name
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Tahun Terbit 2015

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Kata kunci: Pembelajaran Berbasis Pemecahan Masalah, IPS. Pembelajaran berbasis pemecahan masalah merupakan serangkaian aktivitas pembelajaran yang menekankan pada proses penyelesaian masalah yang dihadapi secara ilmiah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) ada tidaknya peningkatan hasil belajar siswa dengan penerapan model pembelajaran berbasis masalah; (2) aktivitas guru dan siswa; (3) keterampilan guru: dan (4) respon siswa terhadap pelajaran IPS Terpadu dengan penerapan model pembelajaran berbasis masalah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif analitik. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII1 SMPN 1 Peukan Bada dengan jumlah siswa sebanyak 20 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposif sampling. Teknik pengolahan data dalam penelitian ini adalah mendiskripsikan data penelitian perhitungan dengan menggunakan persentase (%). Kesimpulan dari hasilhasil penelitian adalah: (1) ada peningkatan hasil belajar siswa kelas VIII1 SMPN 1 Peukan Bada pada mata pelajaran IPS terpadu materi penyimpangan sosial melalui penerapan model pembelajaran berbasis masalah. Hal ini dapat dilihat dari ketuntasan klasikal sebesar 65 persen pada siklus pertama menjadi 90 persen pada siklus kedua. Ketuntasan individual juga terjadi peningkatan mulai dari siklus pertama sebesar 70 persen, menjadi 90 persen pada siklus kedua; (2) Aktivitas guru dan siswa antara siklus pertama sampai siklus kedua telah mencerminkan penerapan model pembelajaran berbasis masalah; (3) Ada peningkatan keterampilan guru dalam mengelola pembelajaran dengan perolehan skor 2,5 pada siklus pertama, menjadi kategori sangat baik dengan perolehan skor 3,51 pada siklus kedua; dan (4) respon siswa yang mengatakan bahwa dengan belajar melalui penerapan model pembelajaran berbasis masalah dapat meningkatkan pemahaman mereka terhadap materi yang telah dipelajari yaitu penyimpangan sosial.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM ASSISTED INDIVIDUALITY (TAI) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS TERPADU DI KELAS VIII SMP NEGERI 1 PEUKAN BADA KABUPATEN ACEH BESAR. (Ryan Nova Pahlawan, 2014)

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY TERBIMBING PADA MATERI SISTEM PENCERNAAN MANUSIA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII DI SMPN 1 PEUKAN BADA (Nurul Hidayati, 2015)

PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI MODEL KOOPERATIF TIPE STAD PADA MATERI SEGI EMPAT DI KELAS VRNSD NEGERI 2 PEUKAN BADA (MAILA PUSPITA SARI, 2015)

PERBANDINGAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH DENGAN MODEL PEMBELAJARAN REACT MATA PELAJARAN IPS TERPADU KELAS VIII SMP NEGERI 5 BANDA ACEH FREE PORN (SHADRINA AZARA, 2020)

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TEMATIK UNTUK MENINGKATKAN BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS TERPADU DI SMPNEGERI 1 SAMADUA KABUPATEN ACEH SELATAN (Taufik hidayat, 2013)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy