//

HUBUNGAN MOTIVASI KERJA DENGAN KINERJA TENAGA KESEHATAN GIGI DAN MULUT DI POLIKLINIK GIGI RSIA BANDA ACEH TAHUN 2011

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Cut Munira - Personal Name
SubjectMOTIVATION
DENTAL ASISTANS - ROLE AND FUNCTION
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Kedokteran Gigi
Tahun Terbit 2011

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Nama : Cut Munira Program Studi : Kedokteran Gigi Judul : Hubungan Motivasi Kerja Dengan Kinerja Tenaga Kesehatan Gigi dan Mulut di Poliklinik Gigi RSIA Banda Aceh Tahun 2011 Motivasi begitu penting dibicarakan dalam menciptakan kinerja yang efektif karena kinerja yang baik dipengaruhi kemampuan dan motivasi. Motivasi kerja merupakan tingkat individu untuk berusaha menggerakkan dan menjaga agar mencapai keberhasilan dalam organisasi.. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan motivasi kerja dengan kinerja tenaga kesehatan gigi dan mulut di poliklinik gigi RSIA Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan rancangan crossectional dan analisis univariat dan bivariat. Metodologi dan alat penelitian menggunakan kuesioner yang terdiri dari kuisioner motivasi kerja berjumlah 16 pertanyaan dan kuesioner kinerja dengan 10 pertanyaan. Kuesioner motivasi kerja diisi oleh seluruh tenaga kesehatan di Poliklinik Gigi dan kuesioner kinerja diisi oleh Kepala Pelayanan Medis. Hasil penelitian pada 13 orang subjek menunjukkan bahwa motivasi kerja memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja tenaga kesehatan gigi dan mulut di poliklinik gigi RSIA Banda Aceh. Hasil uji-t dengan tingkat kepercayaan 95% diperoleh nilai p =.0,000 (p < 0,05). Hasil penelitian diperoleh nilai p=0,000, artinya terdapat hubungan antara motivasi kerja dengan kinerja tenaga kesehatan gigi dan mulut di poliklinik gigi RSIA Banda aceh Tahun 2011. Kata kunci: Motivasi kerja, kinerja, tenaga kesehatan gigi dan mulut ABSTRACT Name : Cut Munira Study Program : Dentistry Title : The Correlation of Job Motivation With Performance Progress in Dental Clinic at RSIA Banda Aceh 2011 Motivation is an importan to good performance in work. A good performance could be affect with ability and motivation. Working motivation is an individuals perseption to exert and maintain an effort towards organisational golas.. The purpose of this research is to know the correlation of job motivation with performance progress in dental clinic at RSIA Banda Aceh 2011. This study used cross-sectional design with univariat and bivariat analysis. Methodology and research equipment used a questionnaire consisted of job motivation questionnaire with 16 questions and performance progress questionnaire with 10 questions. Job motivation questionnaire filled in by all health employee in the dental clinic and performance progress questionnaire filled in by the head of medical clinic RSIA Banda Aceh. The result of this research with 13 subjects showed that the job motivation has significant correlation with performance progress in dental clinic at RSIA Banda Aceh 2011. The result of t- test with the significance 0,05 and 95% confidences level was obtained the value p = 0,000 (p < 0,05). the result of these studied can be concluded that the job motivation has correlation with performance progress in dental clinic at RSIA Banda Aceh 2011. Key Words: Work motivation, work performance, dental and oral health employee.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN PELAYANAN POLIKLINIK GIGI DAN MULUT RSUDZA DENGAN KEPUASAN PASIEN JKA BANDA ACEH TAHUN 2011 (Thisa Humaira, 2015)

PERANAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL TERHADAP PELAYANAN DI POLIKLINIK GIGI DAN MULUT RSUDZA BANDA ACEH (SISILIA ASMARA , 2015)

HUBUNGAN DENTAL NEGLECT TERHADAP STATUS PERIODONTAL PADA REMAJA DI SMP NEGERI 1 BAITUSSALAM ACEH BESAR TAHUN 2015 (Setyaki Laksana Pratama, 2015)

GAMBARAN KASUS PENCABUTAN DINI GIGI SULUNG AKIBAT KARIES MENCAPAI PULPA DI POLIKLINIK GIGI RSUD DR. ZAINOEL ABIDIN, RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK DAN BLUD RSUD MEURAXA BANDA ACEH PERIODE JANUARI - DESEMBER 2010 (nuzullia, 2014)

GAMBARAN PEMANFAATAN PELAYANAN KESEHATAN GIGI DAN MULUT DI POLIKLINIK GIGI RUMAH SAKIT TK II ISKANDAR MUDA BANDA ACEH (STUDI BERDASARKAN PENGETAHUAN PASIEN DAN SIKAP PETUGAS KESEHATAN) (Azizah, 2019)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy