//

HUBUNGAN NILAI INDEKS PRESTASI MKPBM DAN MKBS DENGAN NILAI PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA FKIP UNSYIAH TAHUN PELAJARAN 2014/2015

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Muhammad Khairul Maulana - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Kata Kunci : Program Pengalaman Lapangan, Indeks Prestasi, MKPBM, MKBS Setiap mahasiswa FKIP Unsyiah diwajibkan untuk mengikuti kegiatan PPL termasuk mahasiswa program studi Pendidikan Matematika. Namun sebelum itu, mahasiswa harus telah lulus semua mata kuliah prasyarat yang meliputi MKPBM, MKDK dan MKBS. Antara mata kuliah prasyarat terhadap nilai PPL bisa saja terdapat hubungan karena pada kenyataan di lapangan, nilai PPL tidak sepenuhnya menjadi tolak ukur keberhasilan mahasiswa dalam melaksanakan PPL. Oleh karena itu, penulis tertarik melakukan penelusuran mengenai Hubungan Nilai Indeks Prestasi MKPBM dan MKBS dengan Nilai PPL Mahasiswa Prodi Pendidikan Matematika FKIP Unsyiah tahun pelajaran 2014/2015. Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui hubungan antara nilai IP MKPBM dengan nilai PPL Mahasiswa Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Syiah Kuala tahun pelajaran 2014/2015; (2) Untuk mengetahui hubungan antara nilai IP MKBS dengan nilai PPL Mahasiswa Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Syiah Kuala tahun pelajaran 2014/2015; (3) Untuk mengetahui hubungan antara nilai IP MKPBM dan MKBS dengan nilai PPL Mahasiswa Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Syiah Kuala tahun pelajaran 2014/2015. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan data yang diperoleh berupa dokumentasi nilai-nilai. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa Prodi pendidikan matematika yang telah mengikuti PPL pada tahun pelajaran 2014/2015, sedangkan sampel diambil secara acak sebanyak 25 mahasiswa. Pengolahan data menggunakan Uji Regresi Linear Sederhana dan Uji Korelasi Product Moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Tidak terdapat hubungan yang signifikan antara nilai IP MKPBM, IP MKBS, serta IP MKPBM dan MKBS secara bersamaan terhadap nilai PPL Mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika FKIP Unsyiah Tahun Pelajaran 2014/2015. Berdasarkan perhitungan determinasi yang menyatakan derajat hubungannya, diperoleh hasil persentase yang sangat rendah yaitu sebesar 9,3%; 2,31%; dan 9,3%.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN NILAI MATA KULIAH BIDANG STUDI (MKBS) DAN MATARNKULIAH PROSES BELAJAR MENGAJAR (MKPBM) TERHADAPRNNILAI PPL MAHASISWARN(SUATU PENELITIAN PADA MAHASISWA PPL PRODI GEOGRAFI FKIP UNSYIAH TA.RNSEMESTER GENAP 2013-2014) (RASIDIN, 2015)

HUBUNGAN NILAI MATA KULIAH PROSES BELAJAR MENGAJAR DENGAN NILAI PRAKTIK MICROTEACHING MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA FKIP UNSYIAH (ALFISYAHRIN, 2018)

HUBUNGAN KONSEP DIRI DAN GAYA BELAJAR DENGAN PRESTASI AKADEMIK MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GEOGRAFI FKIP UNSYIAH (ILIANTI, 2016)

KONTRIBUSI NILAI MATA KULIAH BIDANG PROFESIONAL DAN MATA KULIAH PEDAGOGIK TERHADAP NILAI MATA KULIAH PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN FISIKA FKIP UNSYIAH (Novi Sriutami Ningsih, 2018)

ANALISIS PENGARUH PENGAJARAN MIKRO TERHADAP PRESTASI PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) MAHASISWA FISIKA FKIP UNSYIAH TAHUN 2015 (ENO SURAHMAN, 2016)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy