//

GAMBARAN HISTOLOGI KELENJAR INTESTINAL PADA DUODENUM AYAM KAMPUNG (GALLUS DOMESTICUS), MERPATI (COLUMBA DOMESTICUS), DAN BEBEK (ANSER ANSER DOMESTICUS)

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang sarayulis, S.KH - Personal Name

Abstrak/Catatan

Penelitian ini bertujuan mengetahui gambaran histologis kelenjar intestinal pada duodenum ayam kampung, merpati dan bebek. Sampel yang digunakan adalah duodenum dari ayam kampung, merpati dan bebek. Penelitian ini menggunakan 3 jenis unggas, masing-masing 3 ekor, dengan jenis kelamin dan berat badan tidak dibedakan. Unggas disembelih, kemudian diambil duodenum dan diproses untuk pembuatan preparat histologi dengan menggunakan metode parafinisasi dan pewarnan dengan Haematoksilin-Eosin (HE). Pengamatan dilakukan pada preparat histologi, meliputi jumlah dan bentuk dari kelenjar intestinal. Data yang diperoleh ditampilkan secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan histologi glandula intestinal antara ayam kampung, merpati, dan bebek. Bentuk glandula intestinal sama pada ayam kampung, merpati dan bebek yaitu tubuler sederhana. Jumlah kelenjar intestinal pada ayam kampung dan merpati sama,yaitu tersebar padat, sedangkan jumlah kelenjar intestinal pada bebek sangat padat. Perbedaan ini diduga berhubungan dengan jenis dan konsentrasi pakan. Kata kunci : ayam kampung, merpati, bebek, histologi duodenum, kelenjar intestinal

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

STRUKTUR HISTOLOGI TEMBOLOK (INGLUVIES)PADA UNGGAS (Yusni Mulyana, 2014)

STRUKTUR HISTOLOGI TEMBOLOK (INGLUVIES) PADA UNGGAS (Yusni Mulyana,S.KH, 2015)

GAMBARAN HISTOLOGI KELENJAR INTESTINAL PADA DUODENUM AYAM KAMPUNG (GALLUS DOMESTICUS), MERPATI (COLUMBA DOMESTICUS), DAN BEBEK (ANSER ANSER DOMESTICUS) (sarayulis, S.KH, 2015)

IDENTIFIKASI CANDIDA SP PADA TEMBOLOK AYAM KAMPUNG (GALLUS GALLUS DOMESTICUS) DAN ITIK (ANAS PLATYRHYNCHOS DOMESTICUS) (NUR RAHMI, 2019)

JUMLAH SEL MAST PADA USUS HALUS AYAM KAMPUNG (GALLUS GALLUS DOMESTICUS) (RAHMAN ALFARISY, 2018)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy