//

PEMETAAN POLA PENYEBARAN DEMAM BERDARAH DENGUE YANG BEROBAT KE RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH RNTAHUN 2012

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang RISA NIRMALA - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat di Indonesia. Setiap tahunnya insiden DBD di beberapa kabupaten/kota di Provinsi Aceh cenderung meningkat. Hal ini dipengaruhi oleh kondisi geografis dan musim yang tidak menentu serta sumber nyamuk Aedes aegypti, untuk itu diperlukan pemetaan pola penyebaran DBD. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pola penderita (berdasarkan umur dan jenis kelamin) dan pola penyebaran (lokasi kejadian, jumlah kasus, waktu terjadinya kasus, luaran (outcome)) berdasarkan data dari RSUD dr. Zainoel Abidin tahun 2012 di kota Banda Aceh. Penelitian ini dilakukan dengan metode penelitian survey deskriptif epidemiologik. Pengambilan sampel dilakukan secara total sampling melibatkan 43 kasus. Data dikumpulkan dari rekam medik pasien meliputi nama, jenis kelamin, usia serta alamat. Hasil analisis data menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG) meliputi pemetaan sederhana yang melibatkan pemetaan sebaran kasus DBD. Berdasarkan jumlah dan lokasi kasus didapatkan masing-masing 9 kasus di Kecamatan Kuta Alam dan Syiah Kuala, masing-masing 6 kasus di Kecamatan Baiturrahman, Banda Raya, danUlee Kareng, masing-masing 3 kasus di Kecamatan Kuta Raja dan Lueng Bata, 1 kasus di Kecamatan Meuraxa, dan tidak ada kasus di Kecamatan Jaya Baru. Puncak insiden terjadinya kasus yaitu pada bulan Februari dan November. Berdasarkan usia penderita ditemukan kasus terbanyak pada usia 15-24 tahun dan 25-44 tahun dan sebagian besar berjenis kelamin perempuan. Hasil luaran (outcome) dari 43 kasus tersebut tidak ditemukan kasus pasien meninggal. Kata Kunci: Demam Berdarah Dengue (DBD), pola penyebaran, RSUD dr. Zainoel Abidin (RSUDZA). ABSTRACT Dengue Haemorrhagic Fever (DHF) is a public health problem in Indonesia. Each year the incidence of dengue in some districts/cities in Aceh province is likely to increase. It is influenced by erratic change of geographic and seasonal condition as well as the source of Aedes aegypti mosquito, hence the necessity to map the pattern of DHF spreading. The purpose of this study was to determine the pattern of the patient (by age and sex) and dispersal patterns (location of the incident, the number of cases, time of incident, outcome) based on RSUD dr. Zainoel Abidin data in 2012 of Banda Aceh city. The research was using descriptive epidemiologic survey research methode. The sampling was done in total sampling involving 43 cases. Data collected from the patient's medical record includes name, gender, age and address. Results of data analysis using Geographic Information Systems (GIS) mapping includes a simple mapping involves the mapping of DHF cases distribution. Based on the number and case location, 9 cases in each Kuta Alam and Syiah Kuala district, 6 cases in each Baiturrahman, Banda Raya, and Ulee Kareng district, 3 cases in each Kuta Raja and Lueng Bata district, 1 case in Meuraxa district, and no cases in Jaya Baru district. The peak incidence of cases namely in February and November. Based on age of the patient, most cases aged 15-24 years and 25-44 years and mostly are female. The outcome of patients out of 43 cases has no cases of patient’s dead. Keywords: Dengue Hemorrhagic Fever (DHF), spreading pattern, RSUD dr. Zainoel Abidin (RSUDZA).

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

DISTRIBUSI JUMLAH SEBARAN PENYAKIT DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI KOTA BANDA ACEH DENGAN MENGGUNAKAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS DISTRIBUSI JUMLAH SEBARAN PENYAKIT DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI KOTA BANDA ACEH DENGAN MENGGUNAKAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS (Farriz Ade Rezky, 2018)

KEPADATAN LARVA NYAMUK AEDES SPP SEBAGAI VEKTOR PENYEBAB DEMAM BERDARAH DENGUE KUALA BANDA ACEH (Rafiatul Ichwani, 2018)

PROFIL HEMATOKRIT DAN TROMBOSIT DENGAN BERBAGAI DERAJAT DEMAM BERDARAH DENGUE RNPADA PASIEN DEWASA DI RUMAH SAKIT UMUM RNDR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (Almira Ismaryadi, 2015)

PERKEMBANGAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN TAHUN 1979-2016 (Fitriana Dewinta, 2017)

HUBUNGAN GOLONGAN DARAH ABO TERHADAP INFEKSI VIRUS DENGUE (Achmad Kurniawan Almi, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy