//

ANALISIS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENERIMAAN KAS DAN PIUTANG DALAM MENINGKATKAN SISTEM PENGENDALIAN INTERNALRN(STUDI PADA PDAM TIRTA DAROY KOTA BANDA ACEH TAHUN 2010-2014)

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Rizqi Rafsanjani Putra - Personal Name

Abstrak/Catatan

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sistem informasi akuntansi penerimaan kas dan piutang pada PDAM Tirta Daroy Kota Banda Aceh dan untuk mengetahui apakah sistem informasi akuntansi penerimaan kas dan piutang yang digunakan telah menunjukkan sistem pengendalian internal yang memadai. Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian kualitatif bersifat deskriptif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder yang diperoleh dari PDAM Tirta Daroy Kota Banda Aceh. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan menggunakan teknik dokumentasi, wawancara, dan observasi serta analisis data Miles dan Huberman yang digunakan untuk menjawab perumusan pada masalah ini. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) sistem informasi akuntansi penerimaan kas dan piutang pada PDAM Tirta Daroy tergolong baik, namun walaupun demikian masih terdapat kekurangan dalam hal sinergi aplikasi, misalnya dalam hal pembuatan laporan keuangan perusahaan yang masih menggunakan aplikasi Excel. Hal ini menyebabkan kebijakan terhadap pengelolaan akuntansi masih rentan akan adanya manipulasi data dan masih tergolong lamban. (2) sistem pengendalian internal pada PDAM Tirta Daroy Kota Banda Aceh belum memadai. Hal ini dapat dilihat dari statement perusahaan tentang pemutusan air pelanggan yang berbeda dengan kenyataannya, terbukti pada cetak kartu perhitungan rekening pelanggan Tanggal 9 Juni 2015 belum dilakukannya pemutusan sambungan. Kata Kunci: Sistem Informasi Akuntansi, penerimaan kas, piutang, sistem pengendalian internal.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

AKUNTANSI PIUTANG TAK TERTAGIH PADA PDAM TIRTA DAROY KOTA BANDA ACEH (REYNALDI, 2018)

AKUNTANSI PIUTANG REKENING AIR TAK TERTAGIH PADA PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM (PDAM) TIRTA DAROY KOTA BANDA ACEH ” (Dilla Mentari, 2013)

TIJAUAN KINERJA DAN STRATEGI PELAYANAN AIR BERSIH PDAM TIRTA DAROY KOTA BANDA ACEH (HAIQAL HAKIM RADEN, 2019)

PROSEDUR AKUNTANSI PENJUALAN AIR BERSIH PADA PDAM TIRTA DAROY KOTA BANDA ACEH (DARMAWAN TRIPOLI, 2018)

SISTEM INFORMASI PEMBAYARAN TAGIHAN REKENING AIR MINUM PADA PDAM TIRTA DAROY BANDA ACEH (AFRIZAL NUR, 2016)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy