//

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MASYARAKAT DALAM MEMILIH PELAYANAN BEDAH DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR.ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH TAHUN 2014

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang wahyu insan fadilla - Personal Name

Abstrak/Catatan

Rumah sakit merupakan salah suatu lembaga yang melaksanakan upaya kesehatan secara berdaya guna dan berhasil guna dengan mengutamakan upaya penyembuhan dan pemulihan yang dilaksanakan secara serasi serta terpadu dengan peningkatan, pencegahan dan melaksanakan upaya rujukan. Salah satu penilaian terhadap keberhasilan suatu pelayanan rumah sakit dapat dilihat dari kemampuannya untuk mengetahui kebutuhan setiap konsumen, sehingga rumah sakit tersebut mengetahui faktor yang berperan dalam mempengaruhi konsumennya untuk memilih pelayanan yang disediakan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang dapat mempengaruhi masyarakat dalam memilih pelayanan bedah di rumah sakit umum daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh. Hal tersebut dikarenakan jumlah kunjungan pasien bedah di rumah sakit tersebut sangatlah tinggi, sehingga angka kunjungan tidak sebanding dengan jumlah fasilitas penanganan yang disediakan. Penelitian ini menggunakan metode analitik observasional, dengan desain penelitian yang digunakan adalah cross sectional. Pendekatan yang dilakukan adalah pendekatan kuantitatif. Dan penelitian ini dilakukan di Rumah sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh dengan 70 orang sampel selama tanggal 11-31 desember 2014. Hasil penelitian ini adalah, faktor yang mempengaruhi masyarakat dalam memilih pelayanan bedah RSUDZA sebagai berikut, (1) disebabkan karena jarak yang dekat dengan nilai p-value (0,04), (2) pengaruh keluarga/pihak lain (0,02), (3)fasilitas rumah sakit (0,01), (4) pelayanan dokter (0,04) dan (5) pelayanan paramedis (0,03). Dan diantara faktor tersebut, faktor yang dominan adalah akibat fasilitas rumah sakit yang lengkap dengan nilai 21.031 (odds ratio). Kata Kunci : Keputusan Pemilihan, Pelayanan Bedah, Rumah Sakit ABSTRACT Hospital is an institusion that providing the effort for health with specialization to increase the prevention and reconciliation. One of the way to evaluate the achievement one hospital service for it patients is with knowing the patiens needs, so that hospital know which factor the exactly needed tat influence the patiens in choosing their service. This research conducted to know factors which influenced people to choose the surgery service in RSUD dr. Zainoel Abidin Banda aceh. Because the amount of patiens visit very high, so the number of visit are not proportion with the number of service avaible. This research was an analytic observational and used a croos sectional design. The approach was quantitative. This research was conduct in RSUD dr. Zaionel abidin Banda aceh with 70 samples from December 11 th until 31th 2014. The result were, factors which influenced people to choose RSUDZA surgery service werw, (1) caused by close distance with p-value (0,04), (2) family/others (0,02), (3) hospital facility (0,04),(4) doctor service (0,03) and (5) paramedic service (0,03). Among those factors, the most dominant factors was complete hospital facility with value 21.031 (odds ratio) Keywords : Choosing decision, Surgery service, Hospital

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN KUALITAS PELAYANAN KESEHATAN DENGAN LOYALITAS PASIEN RAWAT JALAN DI POLIKLINIK BEDAH RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (Sri Mulia Fitri, 2015)

HUBUNGAN KARAKTERISTIK PESERTA JKN DENGAN TINGKAT KEPUASAN PELAYANAN KESEHATAN DI POLIKLINIK BEDAH RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (REZEKY AULYA, 2017)

FAKTOR - FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PELAYANAN KEPERAWATAN PASIEN DI INSTALASI GAWAT DARURAT RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (Mai Bony Dollah, 2015)

FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI STRES KERJA PERAWAT PELAKSANA DI RUANG INTENSIVE RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH TAHUN 2014 (Arza Rufli, 2014)

PERKEMBANGAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN TAHUN 1979-2016 (Fitriana Dewinta, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy