//

Analisis Dampak Krisis Keuangan Global 2008 Terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Indonesia

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang JUL FAHMI SALIM - Personal Name
SubjectFINANCIAL
INVESTMENTS
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Tahun Terbit 2013

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Nama : Jul Fahmi Salim NIM : 0901101010011 Fak /Jurusan : Ekonomi / Ekonomi Pembangunan Judul : Analisis Dampak Krisis Keuangan Global 2008 Terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Indonesia Konsentrasi : Ekonomi Internasional Pembimbing : Chenny Seftarita, S.E, M.Si Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh krisis keuangan global 2008 terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Indonesia. Untuk mencapai tujuan penelitian tersebut, penelitian ini menggunakan IHSG sebagai variabel depnden dan variabel independen berupa kurs, dan BI Rate. Data yang digunakan adalah data sekunder dalam bentuk bulanan dari Juni 2005 hingga Desember 2012. Model yang digunakan dalam penelitian ini adalah model Vector Error Correction Model (VECM) untuk mengetahui hasil estimasi jangka pendek, dan menggunakan uji kointegrasi johansen untuk mengetahui hubungan jangka panjang antar variabel. Pengujian hipotesis dilakukan dengan uji stasioneritas, dengan menggunakan metode Augmented Dickey Fuller (ADF). Berdasarkan pengolahan data penelitian ditemukan bahwa pada jangka panjang terdapat hubungan kointegrasi antar variabel dependen dan variabel independen. Dalam jangka pendek, Tingkat BI Rate periode sebelumnya berpengaruh negatif secara signifikan terhadap IHSG, sedangkan kurs periode sebelumnya berpengaruh negatif tetapi tidak signifikan terhadap IHSG dalam jangka pendek. Selain itu nilai IHSG periode sebelumnya juga terbukti berpengaruh negatif dan signifkan terhadap nilai IHSG pada periode sekarang. Dari hasil estimasi VECM juga ditemukan bahwa krisis keuangan global 2008 memberikan pengaruh negatif terhadap IHSG namun tidak signifikan. Dengan kata lain, krisis keuangan global 2008 tidak terlalu bepengaruh terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Indonesia. Kata Kunci : IHSG, Krisis keuangan Global, BI Rate, Kurs, Augmented Dickey Fuller (ADF), Kointegrasi, Vector Error Correction Model (VECM)

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

IDENTIFIKASI PENYEBAB KRISIS MONETER DAN KEBIJAKAN BANK SENTRAL DI INDONESIA: KASUS KRISIS TAHUN(1997-1998 DAN 2008) (Putri Keumala Sari, 2016)

ANALISIS PENGARUH VARIABEL MONETER DAN HARGA SAHAM REGIONAL ASEAN TERHADAP INDEKS HARGA SAHAM GABUNGAN (IHSG) DI INDONESIA (Jul Fahmi Salim, 2016)

PENERAPAN MODEL ARIMAX UNTUK MELIHAT PENGARUH INDEKS HARGA SAHAM GLOBAL DALAM MERAMALKAN INDEKS HARGA SAHAM GABUNGAN INDONESIA (MUHAMMAD RISWANDA, 2020)

ANALISIS PENGARUH PASAR KEUANGAN GLOBAL TERHADAP PASAR KEUANGAN DI INDONESIA (STUDI KASUS :PASAR MODAL AMERIKA SERIKAT, EROPA, TIONGKOK) (ANNISA LATI POLIA, 2017)

ANALISIS HUBUNGAN VARIABEL MAKROEKONOMI DAN IHSG INDONESIA (RINI ROCHMANIZA, 2016)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy