//

PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP MOTIVASI KERJA DAN DAMPAKNYA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA DOSEN FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS SYIAH KUALA BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang T. IRFAN SAFRIJAL - Personal Name
SubjectMOTIVATION - PERSONNEL MANAGEMENT
JOB SATISFACTION
LEADERSHIP - EXECUTIVE MANAGEMENT
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Ekonomi
Tahun Terbit 2014

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan dan kepuasan kerja terhadap motivasi kerja dan dampaknya terhadap produktivitas kerja Dosen Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala Banda Aceh. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data primer yaitu berupa pengedaran kuesioner sehingga diperoleh responden sebanyak 89 orang responden yang merupakan Dosen Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala Banda Aceh. Populasi dalam penelitian ini adalah Dosen Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala, pengambilan sampel dilakukan secara sensus, yaitu semua populasi dijadikan smapel, dengan kriterianya aktif pada Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala Badan Aceh dan tidak sedang tugas belajar dan izin belajar. Model analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda. Berdasarkan hasil analisis regresi ditemukan bahwa Variabel kepemimpinan (X1), kepuasan kerja (X2) dan produktivitas kerja (X3) secara bersama-sama (simultan) mempengaruhi motivasi kerja Dosen Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala Banda Aceh. Secara simultan variabel kepemimpinan tidak berpengaruh positif dan signifkan terhadap motivasi kerja Dosen Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala, variabel kepuasan kerja dan produktivitas kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi kerja Dosen Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala. Dari keempat variabel yang teliti variabel yang paling dominan mempengaruhi motivasi kerja Dosen Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala yaitu variabel produktivitas kerja. Keeratan hubungan antara variabel independen (kepemimpinan, kepuasan kerja dan produktivitas kerja) terhadap variabel dependen (motivasi kerja) sangat erat. Hal ini ditunjukkan oleh nilai koefisien korelasi (R) sebesar 0.863 (lebih besar dari 0,50). Selanjutnya nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,717 yang menunjukkan bahwa, sebanyak 71,7% variasi pada variabel motivasi kerja dapat dijelaskan oleh variabel kepemimpinan, kepuasan kerja dan produktivitas kerja terhadap motivasi kerja. Sementara sisanya sebesar 28.3% lainnya dijelaskan oleh variabel lain yang tidak digunakan dalam penelitian ini. Kata kunci: Kepemimpinan, Kepuasan Kerja, Produktivitas Kerja dan Motivasi Kerja.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENGARUH LINGKUNGAN KERJA, KOMPENSASI DAN MOTIVASI TERHADAP KEPUASAN KERJA SERTA DAMPAKNYA TERHADAP LOYALITAS KERJA PEGAWAI RUTAN DI PROVINSI ACEH (STUDI KASUS PADA RUTAN KLAS IIB BANDA ACEH DAN RUTAN KLAS IIB JANTHO) (HUSNI, 2018)

PENGARUH KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL, BUDAYA ORGANISASI DAN KOMPENSASI TERHADAP PRESTASI KERJA MELALUI KEPUASAN KERJA PEGAWAI KANTOR KESYAHBANDARAN DAN OTORITAS PELABUHAN MALAHAYATI BANDA ACEH (Azwar, 2017)

PENGARUH DISIPLIN DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP MOTIVASI KERJA SERTA IMPLIKASINYA PADA KINERJA PEGAWAI KANTOR PUSAT ADMINISTRASI UNIVERSITAS SYIAH KUALA (Rini Yulia Sari, 2018)

PENGARUH KEPEMIMPINAN, MOTIVASI, KEPUASAN KERJA, DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI SERTA DAMPAKNYA PADA KINERJA DINAS KOPERASI DAN USAHA KECIL MENENGAH ACEH (Saiful Bahri, 2018)

PENGARUH KEPEMIMPINAN, DISIPLIN KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP MOTIVASI KERJA SERTA IMPLIKASINYA PADA KINERJA PEGAWAI PADA KANTOR WILAYAH BPN PROVINSI ACEH (Satria Eri Wibowo, 2019)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy