//

PASAR TRADISIONAL DI TAKENGON

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Windy satria - Personal Name
SubjectMARKETS - AREA PLANNING
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Teknik
Tahun Terbit 2015

Abstrak/Catatan

Pasar Tradisional merupakan sebuah fasilitas umum yang selama ini melayani kebutuhan masyarakat Kota Takengon. Pasar Tradisional juga merupakan salah satu alternatif masyarakat untuk mendapatkan kebutuhan sehari-hari dengan harga yang relatif murah dan mudah terjangkau. Perancangan Pasar Tradisional ini bertujuan untuk memberikan kenyamanan bagi pengguna pasar dan menciptakan kawasan yang mempunyai karakter serta ciri khas pasar tradisional Aceh yang bersifat rekreatif dan menyediakan tempat/sarana perdagangan, khususnya pasar tradisional yang ada di kawasan Kabupaten Aceh Tengah, dengan perancangan kawasan pasar yang baru diharapkan perekonomian masyarakat Kota Takengon dan daerah disekitarnya terus meningkat. Tema yang digunakan dalam perancangan Pasar Tradisional ini adalah Arsitektur Tropis. Tema perancangan Arsitektur Tropis diharapkan nantinya bangunan Pasar Tradisional ini dapat menjadi media arsitektur yang komunikatif, dengan penggunaan material masa kini dan pengolahan bentuk bangunan dan interior yang mampu menarik minat masyarakat untuk menggunakan fasilitas yang ada disertai dengan pemecahan berbagai problematika iklim setempat dalam konteks tropis demi kenyamanan maksimal pengguna yang melakukan kegiatan didalam bangunan. Lokasi perancangan Pasar Tradisional Kota Takengon ini terletak di Kabupaten Aceh Tengah. Dengan dukungan lingkungan yang baik, diharapkan keberadaan bangunan ini dapat meningkatkan citra lingkungannya.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

TINGKAT HIGIENITAS DAGING SAPI YANG DIJUAL PADA BEBERAPA PASAR TRADISIONAL DI BANDA ACEH (Arfandani, 2015)

IDENTIFIKASI KARAKTERISTIK KONSUMEN PASAR MODERN DAN PASAR TRADISIONAL DI KOTA BANDA ACEH DAN KABUPATEN ACEH BESAR (RAHMI WAHYUNI, 2016)

PERANCANGAN PASAR TRADISIONAL LAMNYONG DI BANDA ACEH (TEMA: ARSITEKTUR TROPIS) (Rana Dhaifah Chairi, 2020)

DAMPAK KEMUNCULAN PASAR MODERN TERHADAP PEDAGANG PASAR TRADISIONAL DI KOTA BANDA ACEH (Kasman Rasyidin, 2016)

ANGKA PREVALENSI CEMARAN BAKTERI ESCHERICHIA COLI PADA MEJA DAN PERALATAN PEDAGANG DAGING AYAM BROILER DI DUA PASAR TRADISIONAL KOTA BANDA ACEH (CHIARA GIRI PUSPA, 2020)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy