//

PENGARUH TERAPI BEKAM (CUPPING) PADA PENDERITA ACNE VULGARIS SEBELUM DAN SESUDAH BEKAM

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Nurul Hikmah Amanatillah - Personal Name
SubjectBRUISES - MEDICINE
ACNE VULGARIS - MEDICINE
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Kedokteran
Tahun Terbit 2015

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Bekam secara medis dikenal dengan istilah Oxidant Drainage Therapy yang diketahui dapat mengobati acne vulgaris. Tujuan penelitian ini untuk menilai pengaruh terapi bekam (cupping) pada penderita acne vulgaris sebelum dan sesudah bekam. Penelitian ini merupakan studi observasional analitik dengan desain cross sectional dilaksanakan pada bulan November sampai Desember 2014. Besar sampel berjumlah 30 orang pengumpulan sampel secara accidental sampling. Data acne vulgaris berasal dari hasil wawancara, spot counting dan dokumentasi foto. Pengelompokan derajat acne berdasarkan kriteria American Academy of Dermatology. Penelitian ini dilakukan pada 19 orang perempuan dan 11 orang laki-laki dengan kelompok umur terbanyak adalah kelompok umur ≥ 20 tahun (60 %) dibandingkan dengan kelompok umur ≤ 20 tahun (40 %), subyek penelitian sebelum bekam sebanyak 12 orang (40 %) penderita acne derajat ringan, derajat sedang sebanyak 11 orang (36,7 %) dan derajat berat sebanyak 7 orang (23,3 %). Berdasarkan hasil analisis uji T-Test berpasangan didapatkan penurunan jumlah acne tipe pustular sebelum, tiga hari dan enam hari setelah bekam (p value 0,000 ( α=0,05); IK 95 %) sedangkan untuk acne tipe nodular tidak terdapat penurunan sebelum dan tiga hari setelah bekam (p value 0,78 (α=0,05); IK 95%), tetapi terdapat penurunan pada hari keenam setelah bekam (p value 0,001 (α=0,05); IK 95%). Berdasarkan hasil uji Wilcoxon terdapat penurunan derajat acne (p value 0,000 (α=0,05); IK 95%). Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh bekam berupa penurunan derajat dan jumlah acne yang signifikan khususnya pada acne tipe pustular Kata kunci: Bekam, Acne Vulgaris,Oxidant Drainage Therapy

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA SMA LABSCHOOL BANDA ACEH TERHADAP TERJADINYA AKNE VULGARIS (Nur Fajrina, 2015)

HUBUNGAN STRES DENGAN KEJADIAN ACNE VULGARIS PADA MAHASISWA FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA (Nova Friska, 2017)

PERBANDINGAN KADAR HEMOGLOBIN DARAH VENA SEBELUM DAN SESUDAH BEKAM (Muniati Syahadah, 2015)

EVALUASI MORFOLOGI ERLTROSIT DARAH BEKAM DAN MORFOLOGI ERITROSIT DARAH VENA (Isnaini, 2016)

GAMBARAN STRES PADA PENDERITA AKNE VULGARIS DI KALANGAN PELAJAR SMA NEGERI 8 BANDA ACEH (Imrazi, 2016)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy