//

ANALISIS KEMAMPUAN DASAR SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL-SOAL FISIKA DI SMA NEGERI 7 BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang SUCI RAHMI ANANDA - Personal Name
SubjectEDUCATIONAL TEST
EDUCATIONAL PSYCHOLOGY
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Tahun Terbit 2014

Abstrak/Catatan

Kata kunci : analisis, kemampuan dasar, soal. Penelitian yang berjudul “Analisis Kemampuan Dasar Siswa dalam Menyelesaikan Soal-soal Fisika di SMA Negeri 7 Banda Aceh” ini membahas tentang masalah bagaimanakah kemampuan dasar siswa dalam menyelesaikan soal-soal fisika di SMA Negeri 7 Banda Aceh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan dasar siswa dalam menyelesaikan soal-soal fisika di SMA Negeri 7 Banda Aceh. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 7 Banda Aceh yang berjumlah 159 siswa. Dengan jumlah populasi tersebut ditetapkan sampel sebesar 33 %, yaitu 52 siswa. Penentuan sampel dilakukan secara random. Pendekatan pada penelitian ini adalah pendekatan bersifat deskriptif. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah tes.. Tes yang diberikan dalam bentuk esai. Data dianalisis dengan menggunakan teknik analisis kualitatif. Hasil analisis data menunjukkan bahwa siswa kelas X SMA Negeri 7 Banda Aceh yang berkemampuan sangat baik dalam menyelesaikan soal fisika pada materi Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) sebanyak 23 siswa dengan persentase 44,23 %, yang berkemampuan baik sebanyak 4 siswa dengan persentase 7,69 %, yang berkemampuan sedang sebanyak 24 siswa dengan persentase 46,15 %, yang berkemampuan kurang sebanyak 1 siswa dengan persentase 1,92 % dan tidak ada siswa yang berkemampuan buruk. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa kemampuan dasar siswa dalam menyelesaikan soal-soal fisika pada materi Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) di kelas X SMA Negeri 7 Banda Aceh berada pada kategori baik. Disarankan penelitian yang berhubungan dengan kemampuan dasar siswa dalam menyelesaikan soal-soal fisika baik pada jenjang SMP/MTs maupun SMA/MA dapat dilanjutkan oleh peneliti lain sehingga dapat terugkap kendala-kendala yang dialami siswa dalam menyelesaikan soal-soal fisika. Hal ini akan memudahkan siswa dalam menyelesaikan soal-saol fisika secara sistematis.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN ANTARA KEMAMPUAN BERHITUNG TERHADAP KEMAMPUAN MENYELESAIKAN SOAL CERITA FISIKA PADA SISWA KELAS X SMA NEGERI 5 BANDA ACEH (Cut Rahmadani, 2014)

PERBEDAAN KEMAMPUAN MENYELESAIKAN SOAL FISIKA PADA SISWA KELAS UNGGUL DAN KELAS REGULERRNDI MAN MODEL BANDA ACEHRN(SUATU TINJAUAN PADA SISWA KELAS XII IPA MAN MODEL BANDA ACEH TAHUN AJARAN 2013/2014) (Rizki Hananan Sari, 2015)

PENGARUH PENGGUNAAN MULTI REPRESENTASI TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA DI SMA NEGERI 5 BANDA ACEHRNTAHUN AJARAN 2013/2014 (Tri Aisyah Sutari, 2014)

PENGEMBANGAN SOAL SETARA PISA UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI DAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA (T. MARWANDA, 2017)

ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL OPERASI HITUNG CAMPURAN PADA BILANGAN BULAT DI KELAS V SD NEGERI 69 BANDA ACEH (Misrawati, 2018)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy