//

PRARANCANGAN PABRIK DETERJEN CAIR DARI SERBUK TEMPURUNG KELAPA DENGAN KAPASITAS PRODUKSI 11.000 TON/TAHUN

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Faridah - Personal Name
SubjectMANUFACTURING - TECHNOLOGY
Bahasa Indonesia
Fakultas teknik
Tahun Terbit 2014

Abstrak/Catatan

Prarancangan pabrik deterjen cair ini menggunakan bahan baku utama serbuk tempurung kelapa, dan bahan-bahan untuk penunjang pembuatan deterjen cair seperti Builder, Filler, Pewangi, Alkaline Protease serta Carboxyl methyl cellulose (CMC). Proses produksi secara keseluruhan menggunakan proses kontinyu dengan melibatkan proses pemasakan serbuk tempurung kelapa dengan menggunakan natrium bisulfit. Surfaktan merupakan bahan utama deterjen, surfaktan Alkyl benzene Sulfonate (ABS) digunakan sebagai formula di dalam deterjen. Tujuan perancangan pabrik deterjen cair ini adalah untuk memproduksi deterjen cair dengan menggunakan tempurung kelapa sebagai surfaktan dan untuk mengurangi impor deterjen cair. Tujuan lain dari pembangunan pabrik ini sebagai menambah devisa negara dari subsektor perkebunan dengan meningkatkan kontribusi pemakaian tempurung kelapa. Menambah pendapatan negara berupa pajak penghasilan, dan membuka lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat sekitarnya dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Kapasitas produksi pabrik deterjen cair adalah 11.000 ton/tahun dengan masa kerja 330 hari pertahun. Untuk menentukan kapasitas peralatan pabrik serta kebutuhan energi suatu pabrik perhitungan terhadap neraca massa dan neraca energi yang masuk dan keluar dari suatu peralatan. Kedua neraca ini sangat diperlukan dalam penentukan spesifikasi setiap pelaratan proses. Jumlah panas yang dibutuhkan sesuai dengan jumlah massa yang diproses. Juga ukuran peralatan ditentukan oleh jumlah massa yang harus ditangani. Bentuk perusahaan yang direncanakan adalah persero Terbatas (PT) dengan menggunakan srtuktur organisasi garis dan staf. Kebutuhan tenaga kerja untuk menjalankan perusahaan ini berjumlah 286 orang. Lokasi pabrik deterjen cair ini direncanakan didirikan di Desa Lueng daneun, Kecamatan Peusangan Siblah Krueng Kabupaten Bireun, Provinsi Aceh, dengan ketersediaan bahan baku produksi kelapa sebanyak 15,15 miliyar butir/tahun dengan menghasilkan 0,75 juta ton tempurung kelapa dengan luas area 20,535 m2. Serta sumber bahan baku utama tersedia banyak disekitar pabrik, yaitu Pabrik Minyak Kelapa di Kuta Blang, serta Pabrik Sabut Kelapa di Peusangan Selatan, serta dari usaha-usaha industri rumah tangga setempat. Lokasi pabrik yang mudah dijangkau baik untuk pengangkutan bahan baku maupun pemesanan produk. Sumber air pabrik berasal dari Sungai Kecamatan Peusangan Siblah Krueng Kabupaten Bireuen dengan total kebutuhan air 22.649,6 kg/jam. Hasil analisa ekonomi yang diperoleh adalah sebagai berikut : 1. Fixed Capital Investment = Rp 66.471.799.555.- 2. Working Capital Investment = Rp 14.662.896.916.- 3. Total Capital Investment = Rp 97.752.646.404.- 4. Total Biaya Produksi = Rp 72.254.646.404.- 5. Hasil Penjualan = Rp 150.576.250.000.- 6. Laba bersih = Rp 94.000.688.811.- 7. Internal Rate of Return (IRR) = 36,59 % 8. Pay Out Time (POT) = 2 tahun 9 bulan 9. Break Even Point (BEP) = 37 % Berdasarkan studi kelayakan teknis dan ekonomis di atas, maka dapat disimpulkan bahwa perancangan pabrik deterjen cair ini layak untuk dilanjutkan ke tahap konstruksi.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PRARANCANGAN PABRIK DETERJEN CAIR DARI TEMPURUNG KELAPA DENGAN KAPASITAS PRODUKSI 13.000 TON/TAHUN (Khalid Mizar, 2019)

PRARANCANGAN PABRIK DETERJEN CAIR DARI TEMPURUNG KELAPA DENGAN KAPASITAS PRODUKSI 11.000 TON/TAHUN (Wardah Nurrahmi, 2015)

PRARANCANGAN PABRIK DETERJEN CAIR DARI SERBUK TEMPURUNG KELAPA DENGAN KAPASITAS PRODUKSI 11.000 TON/TAHUN (Faridah, 2015)

PRARANCANGAN PABRIK DETERJEN CAIR DARI LIGNIN TEMPURUNG KELAPA DENGAN KAPASITAS PRODUKSI 9.100 TON/TAHUN (Rizki Nofriherian, 2017)

PRARANCANGAN PABRIK ASAP CAIR DARI CANGKANG KELAPA SAWIT DENGAN KAPASITAS BAHAN BAKU 50.000 TON/TAHUN (Phonna Riezky, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy