//

EFEKTIVITAS PELAKSANAAN LINTAS MINAT DI SMA NEGERI 11 BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Adelia Mayang Ndari - Personal Name
SubjectEDUCATIONAL PSYCHOLOGY
CURRICULUMS
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Tahun Terbit 2014

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Kata Kunci: Efektivitas, Lintas Minat Penelitian ini berjudul “Efektivitas Pelaksanaan Lintas Minat di SMA Negeri 11 Banda Aceh”: ini mengangkat masalah bagaimana efektivitas pelaksanaan lintas minat yang diterapkan di SMA Negeri 11 Banda Aceh. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan efektivitas pelaksanaan lintas minat yang diterapkan di SMA Negeri 11 Banda Aceh. Yang menjadi Subjek dalam penelitian ini adalah Wakil Kepala Sekolah Urusan (Waka Ur) Kurikulum dan Kepala Pengajaran SMA Negeri 11 Banda Aceh, sedangkan yang menjadi Objek dalam penelitian ini adalah pelaksanaan lintas minat di SMA Negeri 11 Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan merupakan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan. Hasil penelitian menunjukan bahwa efektivitas pelaksanaan lintas minat di SMA Negeri 11 Banda Aceh diukur dengan tiga indikator yaitu indikator input, indikator process dan indikator output. Berdasarkan indikator tersebut lintas minat di SMA Negeri 11 Banda Aceh sudah menunjukan efektivitas. Hal itu ditandai dengan efektivitas indikator output, dimana hasil belajar siswa telah mencapai ketuntasan belajarnya atau sudah tercapai sesuai dengan apa yang telah ditetapkan sebelumnya. Indikator output (hasil belajar) tidak akan diperoleh jika tidak didukung oleh indikator input (guru dan sumber belajar) dan indikator process (proses belajar mengajar). Dalam penelitian ini semua indikator saling berkaitan dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan atau saling berkaitan dalam mewujudkan efektivitas pelaksanaan lintas minat di SMA Negeri 11 Banda Aceh. Disarankan penelitian yang berhubungan dengan penelitian ini untuk meneliti lebih lanjut tentang efektivitas pelaksanaan lintas minat di SMA sekota Banda Aceh dengan melihat empat indikator efektivitas.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN MINAT BELAJAR DAN MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK DENGAN HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI SEBAGAI LINTAS MINAT KELAS XII MIPA SMA NEGERI 3 BANDA ACEH (Julita Winanda, 2019)

EFEKTIVITAS PENGGUNAAN QUIZ CREATOR TERHADAP EVALUASI HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS X IA SMA NEGERI 5 BANDA ACEH (Deviani Revana, 2016)

PERSEPSI SISWA TERHADAP PENERAPAN LINTAS MINAT PADA JURUSAN IPA (ILMU PENGETAHUAN ALAM ) DI SMA NEGERI 1 KRUENG BARONA JAYA ACEH BESAR (Melisa, 2017)

PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN SUHU DAN KALOR BERBASIS MASALAH UNTUK SMA DALAM UPAYA RNMENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA (Izkar hadiya s.si, 2015)

HUBUNGAN MINAT BACA TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 2 BANDA ACEH (julianda saputra, 2013)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy