Nadia Karlina. ANALISIS NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM KURIKULUM 2013 DI SEKOLAH DASAR. Banda Aceh : Fakultas FKIP Universitas Syiah Kuala, 2017

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai karakter yang terdapat pada buku guru, buku siswa, dan kesesuaiannya pada buku teks kurikulum 2013 kelas i semester 2 di sekolah dasar. pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan jenis penelitian analisis isi (content analysis). proses pengumpulan data dilakukan dengan teknik analisis oleh peneliti. sumber data adalah buku teks kurikulum 2013 pegangan guru dan siswa kelas i semester 2 sekolah dasar. terdiri dari empat tema, yaitu tema pengalamanku, tema lingkungan bersih, sehat, dan asri, tema benda, hewan, dan tanaman di sekitarku, dan tema peristiwa alam. data yang digunakan adalah nilai-nilai karakter yang tercantum dalam permendikbud no.64 thn. 2013. selanjutnya seluruh data yang diperoleh diolah dengan tahapan analisis data yaitu unitizing, sampling, recording, reducing, inferring, dan narrating. hasil dari penelitian ini adalah sebagai berikut. 1) buku teks kurikulum 2013 pegangan guru kelas i

Baca Juga : ANALISIS NILAI KARAKTER DALAM TEKS CERITA BUKU PELAJARAN SISWA SEKOLAH DASAR (Rizki Kurniawati, 2017) ,

Baca Juga : PENERAPAN PENDIDIKAN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN DI SD NEGERI 43 BANDA ACEH (GISA SAKASIRANA, 2018) ,

ter 2 sudah mencantumkan ketujuh nilai karakter yang diharapkan, yaitu nilai religius, kejujuran, kedisiplinan, tanggung jawab, kesantunan, kepedulian, dan kepercayaan diri. nilai tanggung jawab dan kepercayaan diri merupakan nilai karakter dengan frekuensi kemunculan tertinggi. 2) buku teks kurikulum 2013 pegangan siswa kelas i semester 2 sudah mencantumkan ketujuh nilai karakter yang terdapat dalam permendikbud no.64 thn.2013. namun, jumlah frekuensi kemunculan nilai karakter pada seluruh tema buku siswa masih sangat kurang dibandingkan jumlah frekuensi kemunculan pada buku guru. 3) ketujuh nilai karakter yang terdapat pada buku teks kurikulum 2013 pegangan guru dan pegangan siswa kelas i semester 2 masih belum menunjukkan adanya kesesuaian. lebih banyaknya kemunculan nilai karakter pada buku guru dibandingkan pada buku siswa menjadi alasan ketidaksesuaiannya. adapun kesimpulannya yaitu penanaman nilai karakter pada buku teks pegangan guru dan siswa kurikulum 2013 kelas i semester 2 sudah sesuai dengan permendikbud no.64 thn.2013. namun, diantara buku pegangan guru dan buku pegangan siswa tidak sesuai jumlah frekuensi kemunculan nilai karakternya. semoga sekolah dan guru lebih memperhatikan buku teks yang akan digunakan, khususnya pada bagian nilai karakter yang akan dikembangkan pada peserta

Pengarang tidak dapat memberikan Full Text secara langsung, untuk mendapatkan full text silahkan mengisi Form LSS di bawah.

Literature Searching Service



Tulisan yang relevan

PERAN GURU PENDIDIKAN JASMANI DALAM MEMBENTUK KARAKTER SISWA PADA SEKOLAH DASAR TAHUN AJARAN 2013 (APRIANDI PUTRA, 2015) ,

KEMAMPUAN PEDAGOGIK DAN PROFESIONAL GURU MATA PELAJARAN IPA DALAM PENERAPAN KURIKULUM 2013 DI SD NEGERI KABUPATEN PIDIE (NURMASYITHAH, 2018) ,

PERBANDINGAN HASIL UJIAN NASIONAL ANTARA SEKOLAH DASAR YANG MENGGUNAKAN KTSP DENGAN SEKOLAH DASAR YANG MENGGUNAKAN KURIKULUM 2013 DI KECAMATAN WIH PESAM KABUPATEN BENER MERIAH (Mirawati, 2017) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi