Jannatul Alyana. KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA MELALUI PENDEKATAN REALISTIK DENGAN INTEGRASI NILAI ISLAMI DI MTSS ULUMUL QURAN PAGAR AIR. Banda Aceh : Fakultas KIP Universitas Syiah Kuala, 2020

Abstrak

Kemampuan pemecahan masalah matematis merupakan kemampuan yang harus dimiliki siswa. namun saat ini kemampuan pemecahan masalah matematis siswa sebagian besar belum seperti yang diharapkan. kemampuan pemecahan masalah matematis dapat berkembang apabila permbelajaran yang dilaksanakan dikaitkan dengan kehidupan nyata yang dekat dengan siswa, salah satunya dengan pendekatan realistik yang mengintegrasikan nilai islami. tujuan penelitian ini yaitu untuk mengkaji perkembangan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa melalui pendekatan matematika realistik yang mengintegrasikan nilai islami di mtss ulumul quran pagar air. penelitian ini menjalankan pendekatan kuantitatif dan kualitatif secara bersama-sama dengan jenis penelitian triangulasi kongkuren. populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh siswa kelas vii-1 di mtss ulumul quran pagar air yang berjumlah 35 siswa, sedangkan untuk sampelnya satu kelompok yang dipilih secara acak dalam kelas tersebut yang berjumlah 7

Baca Juga : KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA MELALUI PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK PADA MATERI SPLTV KELAS X MAN 4 ACEH BESAR (CUT NADIA, 2018) ,

Baca Juga : PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH DAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK-PAIR-SHARE (HUSNA, 2014) ,

. data kemampuan pemecahan masalah matematis siswa dikumpulkan melalui hasil tes dan wawancara semi terstruktur. hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan pemecahan masalah matematis siswa berkembang secara bervariasi. perkembangan indikator memahami masalah, merencanakan penyelesaian masalah, dan melaksanakan rencana penyelesaian masalah mengalami kenaikan secara bertahap. namun untuk indikator memeriksa kembali terjadi penurunan pada pertemuan ketiga. hal ini terjadi karena siswa tidak mengecek kembali informasi yang diberikan. implikasi dari penelitian yaitu guru dapat memperluas integrasi nilai islami melalui pendekatan matematika realistik pada materi yang lain untuk menumbuhkan kemampuan pemecahan masalah

Pengarang tidak dapat memberikan Full Text secara langsung, untuk mendapatkan full text silahkan menghubungi email pengarang : jannatul@mhs.unsyiah.ac.id atau dapat mengisi Form LSS di bawah.

Literature Searching Service



Tulisan yang relevan

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA SMK MELALUI PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK (Muhammad Ridha, 2017) ,

PENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH DAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIS SISWA MELALUIPENDEKATAN METAKOGNITIF (Ainuna Fasha, 2016) ,

PENINGKATAN KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS DAN SELF CONFIDENCE SISWA SMP MELALUI PENDEKATAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK (PMR) (NANI SURYANI, 2018) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi