Morteza Almuthahhar. GAMBARAN HISTOLOGI DAN HISTOMORFOMETRI PENIS KUDA GAYO. Banda Aceh : Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Syiah Kuala, 2020

Abstrak

Gambaran histologi dan histomorfometri penis kuda gayo abstrak penis kuda adalah alat kopulasi utama pada kuda. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran histologi dan histomorfometri penis pada kuda gayo. sampel penelitian menggunakan penis dari 3 ekor kuda gayo jantan berumur 5-10 tahun yang dipotong di rumah potong hewan dolok sanggul, kabupaten humbang hasundutan, sumatera utara. terhadap sampel dilakukan proses mikroteknik untuk selanjutnya dilakukan pewarnaan hematoksilin-eosin (he). pengamatan terhadap struktur histologi menggunakan mikroskop dan dilakukan pengukuran pada ketebalan lapisan epitel uretra, ketebalan tunika albugenia pada corpora cavernosa dan corpus spongiosa pada bagian radiks, corpus, dan gland penis dengan menggunakan toupview application program. hasil kemudian dibahas secara deskriptif dan ditabulasikan dalam bentuk tabel. hasil penelitian menunjukkan gambaran histologi penis kuda gayo terdiri dari dua jaringan erektil disebut corpora

Baca Juga : GAMBARAN HISTOLOGI DAN HISTOMORFOMETRI PENIS KUDA GAYO (Morteza Almuthahhar, 2020) ,

Baca Juga : GAMBARAN HISTOLOGI OVIDUK KUDA GAYO (SAVIRA DITA, 2019) ,

rnosa dan corpus spongiosum serta satu uretra. bagian corpus cavernosum terdapat sangat banyak trabekula pada sinusoid cavernosal yang terdiri dari jaringan ikat fibroelastis, serat otot polos dan fibroblast. corpus spongiosum memiliki trabekula yang lebih tipis dengan ruang kavernosa yang lebih besar dan mirip seperti vena yang terlihat di corpus cavernosum. corpus cavernosum dan corpus spongiosum ditutup oleh tunika albuginea. uretra terdiri dari epitel yang beragam, seperti epitel berlapis transisional, epitel kolumnar berlapis dan epitel skuamosa. hasil pengukuran ketebalan lapisan tunika albugenia dan uretra pada penis kuda gayo adalah sebagai berikut: ketebalan lapisan tunika albugenia pada bagian radiks 2181,10 ± 48,50 µm, dan pada bagian corpus 2366,51 ± 131,48 µm. ketebalan epitel pada bagian uretra adalah 50,02 ± 6,95 µm. dapat disimpulkan bahwa, penis kuda gayo terdiri dari radiks, korpus dan glans penis. pada radiks penis kuda gayo terdiri dari jaringan ikat, otot polos dan sinosiod cavernosal; korpus penis kuda gayo dijumpai banyak otot polos, jaringan ikat dan sinusoid cavernosal; glans penis terdapat sinus uretra yang terdiri dari epitel silindris berlapis, kelenjar erektil dan smegma. uretra yang disusun oleh banyak epitel silindris berlapis, dan lamina propria. setiap cavernosa dibungkus oleh tunika albugenia yang mengandung banyak jaringan ikat serabut kolagen dan elastis. kata kunci: histologi, kuda gayo jantan, radiks, corpus, glans histology and histomorphometry description of penis gayo horse abstract the penis is the main copulation system of stallion. this study aimed to determine the histological and histomorphometric features of the penis in the gayo stallion. samples used were penis obtained from 3 stallions aged 5-10 years old, slaughtered at the slaughterhouse of dolok sanggul, humbang hasundutan, north sumatra. micro technical processes were performed on samples for hematoxylin-eosin (he) staining. observation of the histological structure was done by microscope and measurements were taken on the thickness of the epithelial layer, the thickness of the tunica albuginea in the corpora cavernosa and the corpus spongiosum in the radiks, the corpus, and penile glans by using a toupview application program. the results were completed descriptively and tabulated in the table form. the results showed that the penis of the gayo horse consisted of two erectile tissues called corpora cavernosa and corpus spongiosum; and one urethra. cavernosal sinusoid of corpus cavernosum contained a lot of trabeculae consisting of fibroelastic connective tissue, smooth muscle fibers, and fibroblasts. due to its thin trabecula, corpus spongiosum had larger cavernous space than corpus cavernosum. corpora cavernosa and corpus spongiosum were covered by tunica albuginea. the urethra consisted of various epithelium, such as transitional layered epithelium, layered columnar epithelium, and squamous epithelium. the histomorphometric measurement showed that the thickness of tunica albuginea of radiks and corpus of gayo horse penis were 2181,10 ± 48,50 µm and 2366,51 ± 131,48 µm, respectively; whereas the thickness of epithelium urethra layer was 50,02 ± 6,95 µm. it can be concluded that the gayo horse penis consists of the radiks, the corpus, and the glans penis. the roots of the gayo horse penis consist of connective tissue, smooth muscle, and cavernosal sinusoids; the corpus penis gayo horse found many smooth muscles, connective tissue, and cavernosal sinusoid; penile glans are urethral sinuses which consist of the layered cylindrical epithelium, erectile glands, and smegma. the urethra contains many layered cylindrical epithelial and lamina propria. each cavernosa is wrapped by tunica albuginea which contains a lot of collagen and elastic fibrous connective tissue. keywords: histology, gayo stallion, radiks, corpus,

Pengarang tidak dapat memberikan Full Text secara langsung, untuk mendapatkan full text silahkan menghubungi email pengarang : kumoruma@gmail.com atau dapat mengisi Form LSS di bawah.

Literature Searching Service



Tulisan yang relevan

GAMBARAN HISTOLOGI DAN HISTOMORFOMETRI TESTIS KALKUN (MELEAGRIS GALLOPAVO) BERDASARKAN TINGKATAN UMUR (Nasya Nurma Zushita Firwan, 2019) ,

STRUKTUR HISTOLOGI DAN HISTOMORFOMETRI OVARIUM SAPI ACEH (JUANDA, 2019) ,

HISTOLOGI DAN HISTOMORFOMETRI KULIT ULAR AIR PELANGI ( ENHYDRIS ENHYDRIS) (PUTRI RASYDU, 2019) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi