Muammar Kadafi. PENERAPAN WEBSERVICE UNTUK MENINGKATKAN INTEROPERABITAS MIDDLEWARE SIP2. Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala, 2019

Abstrak

Middleware sip2 merupakan aplikasi yang membantu mesin peminjaman mandiri dalam mengelola transaksi peminjaman dan pengembalian. aplikasi ini menghubungkan komunikasi antara mesin peminjaman mandiri dengan aplikasi automasi. penerapan aplikasi ini sudah pernah dilakukan pada perpustakaan universitas syiah kuala (unsyiah) dengan menggunakan aplikasi slims sebagai aplikasi automasinya. selain unsyiah, perpustakaan daerah aceh juga menggunakan mesin peminjaman mandiri dengan inlislite sebagai aplikasi automasinya. kedua instansi tersebut menggunakan middleware sip2 sebagai penghubung antara mesin peminjaman mandiri dengan aplikasi automasi. namun, karena struktur database yang terdapat pada aplikasi slims dan aplikasi inlislite berbeda, sehingga membuat middleware sip2 yang diterapkan pada keduanya juga ikut berbeda. permasalahan akan muncul jika terjadi perubahan pada struktur database aplikasi automasinya, baik karena migrasi ke aplikasi automasi yang lain atau

Baca Juga : PENGEMBANGAN MIDDLEWARE SIP2 UNTUK KOMUNIKASI SELF LOAN STATION BERBASIS RFID DENGAN DATABASE SLIMS (SYUKRAN, 2016) ,

Baca Juga : PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI MIDDLEWARE UNTUK PENGINTEGRASIAN SECURITY GATE DENGAN SLIMS (Afdhal, 2017) ,

bahan versi dari versi yang lama ke versi yang baru. oleh karena itu pada penelitian ini, peneliti mengusulkan penerapan webservice rest pada aplikasi middleware sip2. webservice dipilih sebagai media untuk menginteroperabilitaskan aplikasi middleware sip2 karena webservice adalah sebuah teknologi jaringan yang dapat menciptakan kemampuan berinteraksi dengan aplikasi yang berbeda melalui jaringan dengan mengirimkan pesan diantara keduanya. sedangkan penggunaan rest menjadi pilihan karena webservice yang menggunakan arsitektur rest memiliki throughput dan response time yang lebih baik dari pada soap. metode pengujian yang digunakan adalah metode pengujian blackbox, whitebox dan waktu respon. penerapan webservice rest pada aplikasi middleware sip2 secara umum akan menurunkan performa middleware sip2. namun, hal ini tidak terlalu signifikan jika dibandingkan dengan hasil yang didapat yaitu dengan meningkatnya kemampuan interoperabilitas middleware

Pengarang tidak dapat memberikan Full Text secara langsung, untuk mendapatkan full text silahkan mengisi Form LSS di bawah.

Literature Searching Service



Tulisan yang relevan

PELAYANAN PASIEN DISABILITAS PADA SISTEM PELAYANAN KESEHATAN PASIEN DISABILITAS (Imalisa, 2019) ,

PENERAPAN METODE WAITING LINE UNTUK MENINGKATKAN LAYANAN PENGIRIMAN PADA PT. JALUR NUGRAHA EKAKURIR (JNE) BANDA ACEH (Rusni Afri Nanda, 2018) ,

GAMBARAN TINGKAT KEPUASAN MASYARAKAT TERHADAP PELAYANAN KESEHATAN DI POLI GIGI RUMAH SAKIT UMUM SIGLI TAHUN 2014 (Katari Karlinda, 2015) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi