Khairunnisa. PENGARUH SANITARY LANDFILL TERHADAP KUALITAS AIR SUMUR DI GAMPONG JAWA KECAMATAN KUTARAJA BANDA ACEH. Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala, 2018

Abstrak

Khairunnisa. 1305106010049. pengaruh penggunaan sanitary landfill terhadap kualitas air di gampong jawa kecamatan kutaraja banda aceh, dibawah bimbingan dr. ichwana, st, mp sebagai ketua dan dr. muhammad yasar, s.tp, m.sc sebagai anggota. ringkasan air sumur penduduk di sekitar tpa gampong jawa merupakan sumber utama bagi masyarakat gampong jawa serta pemulung, karena untuk seluruh kebutuhan air dipenuhi oleh air sumur, baik untuk memasak, mck, kegiatan pertanian, peternakan, dan lain-lain. adanya perubahan kualitas air karena pengaruh air lindi dari tpa jelas akan mempengaruhi pengguna air sumur. namun, metode sanitary landfill yang digunakan di tpa gampong jawa diyakini dapat memberikan upaya konservasi terhadap pencemaran air lindi dan lingkungan yang dihasilkan oleh sampah. oleh karena itu perlu dilakukan penelitian mengenai pengaruh penggunaan metode sanitary landfill terhadap kualitas air sumur warga di sekitar tpa gampong jawa. untuk mengetahui indeks polusi air sumur

Baca Juga : ANALISA KELAYAKAN LOKASI TEMPAT PEMBUANGAN AKHIR SAMPAH KELURAHAN GAMPONG JAWA, BANDA ACEH MENGGUNAKAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS (Ridha Akbar, 2016) ,

Baca Juga : PENGGUNAAN GELOMBANG GESER (VS) UNTUK EVALUASI KESTABILAN LANDFILL GAMPONG JAWA BANDA ACEH (Nadiatul Ullya, 2019) ,

a dengan menggunakan metode ip (index pollution). penelitian dilaksanakan di gampong jawa kecamatan kutaraja banda aceh. penelitian dimulai pada bulan september 2017 sampai dengan bulan januari 2018. kemudian sampel dianalisis di laboratorium baristand (balai riset dan standarisasi industri) aceh penelitian dimulai dari dilakukannya wawancara kepada 41 responden yang memiliki sumur. pengambilan sampel responden menggunakan rumus slovin dan data diolah secara manual. setelah itu, dilakukan pengambilan sampel air pada 10 titik, yaitu pada radius 100 m, 300 m, 500 m dan 1000 m. parameter yang diuji adalah parameter fisika (tds), parameter kimia (ph, bod dan cod), parameter mikrobiologi (total coliform). perhitungan indeks kualitas air sumur menggunakan metode ip (index pollution). metode sanitary landfill yang diterapkan di tpa gampong jawa belum maksimal untuk melakukan konservasi terhadap pencemaran lingkungan. metode sanitary landfill di tpa gampong jawa meliputi lapisan dasar yang kedap, penanganan gas, proses pengolahan lindi, sistem drainase, sumur pantau, pembentukan sel sampah dan penutup sebagai upaya konservasi pencemaran lindi dari dalam tanah maupun dari udara. hasil perhitungan ip (index pollution) peruntukan pertanian (kelas iv) menunjukan terdapat tiga titik yang termasuk kategori “cemar ringan” yaitu titik 5 (2,152), titik 6 (3,042) dan titik 9 (1,031). sedangkan sampel pada titik lainnya tergolong ke dalam kategori “baik”. hal ini menunjukkan bahwa air sumur warga masih bisa diteloransi untuk digunakan peruntukan pertanian walaupun masih terdapat titik yang tergolong ke dalam “cemar ringan”. hasil perhitungan ip (index pollution) peruntukan air minum (kelas i) menunjukkan titik 4 (5,954) dan titik 5 (5,662) tergolong dalam kategori “cemar sedang”. sedangkan sampel pada titik lainnya tergolong ke dalam “cemar ringan”. hal ini menunjukkan bahwa seluruh sampel tidak layak digunakan untuk air minum. pada hasil kuisioner menunjukkan bahwa warga gampong jawa menggunakan air sumur untuk keperluan bertani dan kegiatan rumah tangga dan warga tidak merasakan dampak negatif terhadap air yang mereka gunakan untuk keperluan sehari-hari.

Pengarang tidak dapat memberikan Full Text secara langsung, untuk mendapatkan full text silahkan menghubungi email pengarang : Umarkhairunnisa@gmail.com atau dapat mengisi Form LSS di bawah.

Literature Searching Service



Tulisan yang relevan

ANALISIS MANAJEMEN TEMPAT PEMROSESAN AKHIR (TPA) GAMPONG JAWA KOTA BANDA ACEH RNSEBAGAI STASIUN PEMILAHAN (Hartati Husni, 2015) ,

HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN IBU RUMAH TANGGA DENGAN SIKAP PENGELOLAAN SAMPAH DI GAMPONG JAWA KECAMATAN KUTARAJA BANDA ACEH (Vithra Ramadhyan. RM, 2014) ,

IDENTIFIKASI TIMBULNYA KAWASAN KUMUH DI KOTA BANDA ACEH (STUDI KASUS : GAMPONG JAWA, KECAMATAN KUTARAJA, BANDA ACEH) (SUSI ARDILLA, 2018) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi