Muyassir. SURVEI GEOKIMIA BATUAN UNTUK MENENTUKAN KADAR KANDUNGAN BESI MENGGUNAKAN METODE X-RAY DIFFRACTION (XRD) DI GUNONG UJEUN KECAMATAN KRUENG SABEE ACEH JAYA. Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala, 2017

Abstrak

Abstrak survei batuan diperlukan untuk mendeteksi kandungan dari berbagai jenis mineral. telah dilakukan survei batuan mineral besi pada penambangan rakyat di gunong ujeun kecamatan krueng sabee aceh jaya menggunakan metode x-ray diffraction (xrd). pada penelitian ini, proses identifikasi mineral dilakukan pada beberapa lokasi di krueng sabee dengan tujuan untuk mengetahui komposisi batuan mineral besi. sampel diambil dalam bentuk batuan dan sedimen sungai aktif pada 6 titik pengukuran, selanjutnya sampel dianalisis menggunakan alat x-ray diffractometer. data dari hasil analisis menggunakan alat x-ray diffractometer akan dianalisis lebih lanjut menggunakan aplikasi match!3. hasil dari analisis pada 6 titik menunjukkan bahwa batuan didominasi oleh mineral kuarsa (sio2). kandungan besi dengan kadar tertinggi terdapat di sampel 02 yaitu sebesar 2,51% atau sebesar 1.004 gram dari 40 gram sampel yang telah diuji, sedangkan sampel terendah terdapat di sampel 04 yaitu sampel sedimen sungai

Baca Juga : SURVEI GEOKIMIA PENENTUAN KADAR EMAS MENGGUNAKAN METODE X-RAY DIFFRACTION (XRD) DI GUNONG UJEUN KECAMATAN KRUENG SABEE ACEH JAYA (Muntazar, 2017) ,

Baca Juga : ANALISA LOGAM BERAT HG PADA SEDIMEN DI ESTUARI KRUENG SABEE, PANGA, DAN TEUNOM KABUPATEN ACEH JAYA (RIFKI RAHMAN, 2016) ,

aktif, kadar yang terdapat yaitu 0,00 gram. hasil akhir kemudian diinterpretasikan dalam bentuk peta persebaran kandungan besi. kata kunci: geokimia, x-ray diffraction, besi, gunong

Pengarang tidak dapat memberikan Full Text secara langsung, untuk mendapatkan full text silahkan menghubungi email pengarang : kaka_varaby@yahoo.com atau dapat mengisi Form LSS di bawah.

Literature Searching Service



Tulisan yang relevan

ANALISIS KETAHANAN PANGAN (TANAMAN PADI) PADA WILAYAH YANG TERKENA BANJIR DIKECAMATAN KRUENG SABEE KABUPATEN ACEH JAYA (Rika Fitri, 2017) ,

ANALISIS TANAH MENGGUNAKAN METODE ATOMIC ABSORPTION SPECTROPHOTOMETRY (AAS) UNTUK MENGETAHUI PENYEBARAN KADAR MERKURI (HG) DI DESA DATAR LUAS DAN DESA BUNTA KECAMATAN KRUENG SABE KABUPATEN ACEH JAYA (Alfisyahrin, 2017) ,

KANDUNGAN MERKURI PADA TUMBUHAN PAKU SAYUR (DIPLAZIUM ESCULENTUM) DI KAWASAN KRUENG SABEE KABUPATEN ACEH JAYA (Munawir Annasri, 2016) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi