Gunawan. ANALISIS FAKTOR-FAKTOR PENGHAMBAT YANG BERPENGARUH TERHADAP WAKTU PROYEK IRIGASI DI PROVINSI ACEH. Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala, 2016

Abstrak

Keterlambatan pelaksanaan proyek merupakan hambatan yang umumnya selalu merugikan pemilik maupun kontraktor. berdasarkan data format pantau paket-paket pekerjaan dinas pengairan aceh tahun anggaran 2011 yang bersumber dari dana apba, mengalami keterlambatan dalam penyelesaian pekerjaan di lapangan. dengan mempertimbangkan bahwa dampak yang diberikan sangat merugikan dari keterlambatan, maka usaha-usaha untuk mengurangi hambatan pada pelaksanaan proyek irigasi khususnya sangat diperlukan. penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor dan faktor dominan yang menyebabkan terjadi penghambat pelaksanaan pada proyek irigasi di provinsi aceh, serta menganalisis bentuk hubungan dan pengaruh antara faktor-faktor penghambat terhadap waktu proyek irigasi di provinsi aceh. proyek yang ditinjau adalah proyek irigasi yang telah selesai dilaksanakan mulai dari tahun 2012-2015, dengan sumber dana yang berasal dari apba. pengamatan dilakukan pada kontraktor bidang irigasi mulai dari

Baca Juga : ANALISIS FAKTOR-FAKTOR PEMBENGKAKAN BIAYA (COST OVERRUN) YANG BERPENGARUH TERHADAP KETIDAKPASTIAN BIAYA (CONTINGENCY COST) PADA PROYEK IRIGASI DI KABUPATEN ACEH BESAR (Bima Risandi, 2016) ,

Baca Juga : ANALISIS SISTEM PENGELOLAAN IRIGASI DI DESA BARABUNG KECAMATAN DARUSSALAM KABUPATEN ACEH BESAR (Isnaniati, 2013) ,

lifikasi k3, m1, m2, b1, dan b2 yang terdaftar pada lembaga pengembangan jasa konstruksi (lpjk) provinsi aceh. berdasarkan data dari lpjk provinsi aceh tahun 2016, jumlah populasi diperoleh sebanyak 470 kontraktor. melalui persamaan slovin maka sampel penelitian diperoleh sebanyak 83 kontraktor. faktor-faktor penyebab terjadinya penghambat pelaksanaan pada proyek irigasi di provinsi aceh adalah disebabkan oleh faktor tenaga kerja, faktor material, faktor desain dan perencanaan, faktor pelaksanaan dan hubungan kerja, faktor peralatan, faktor kondisi dan keadaan di lapangan, dan faktor di luar kemampuan kontraktor. faktor dominan penyebab terjadinya penghambat pelaksanaan pada proyek irigasi di provinsi aceh adalah disebabkan faktor tenaga kerja, dengan nilai mean sebesar 4,328. hubungan faktor-faktor penghambat terhadap waktu proyek irigasi di provinsi aceh, yang mempunyai hubungan tinggi adalah faktor peralatan, faktor kondisi dan keadaan di lapangan, dan faktor di luar kemampuan kontraktor dengan nilai koefisien korelasi pearson antara 0,700-0,900. pengaruh faktor-faktor penghambat terhadap waktu proyek irigasi di provinsi aceh, yang paling berpengaruh adalah faktor peralatan, dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,572. kata kunci : penghambat, pelaksanaan, waktu, proyek

Pengarang tidak dapat memberikan Full Text secara langsung, untuk mendapatkan full text silahkan mengisi Form LSS di bawah.

Literature Searching Service



Tulisan yang relevan

ANALISIS HUBUNGAN FAKTOR-FAKTOR KETERLAMBATAN TERHADAP BIAYA PELAKSANAAN PROYEK KONSTRUKSI IRIGASI DI KABUPATEN PIDIE (MAIMUN, 2020) ,

FAKTOR-FAKTOR UTAMA PENYEBAB DAN TINDAKAN KOREKSI UNTUK MEMINIMALISIR TERJADINYA KLAIM DALAM PELAKSANAAN PROYEK IRIGASI DI PROVINSI ACEH (Mahdisyah, 2016) ,

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR PENGARUH KONFLIK (DISPUTE) TERHADAP KEBERHASILAN PROYEK KONTRUKSI DI PROVINSI ACEH (Rinaldy, 2016) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi