HAFIZAH HASHAR. STANDARISASI RESEP EUMPEUK SCHOTEL. Banda Aceh : Fakultas KIP Universitas Syiah Kuala, 2020

Abstrak

Abstrak hafizah hashar, 2020. “standarisasi resep eumpeuk schotel.” skripsi. program studi pendidikan kesejahteraan keluarga (tata boga). fakultas keguruan dan ilmu pendidikan. universitas syiah kuala. pembimbing: (1) dr. dra. izwani, m.a (2) yuli heirina hamid, s.pd., m.si kata kunci: standarisasi resep, eumpeuk/talas, schotel. wilayah aceh barat khususnya di gampong arongan lambalek, kecamatan bubon menghasilkan banyak tanaman talas (eumpeuk). jenis talas yang banyak ditemui di daerah tersebut merupakan jenis talas ketan dengan ciri-ciri umbi berbentuk bulat lonjong. bahan pangan ini dapat diolah menjadi berbagai makanan, salah satunya eumpeuk schotel. tujuan penelitian untuk menstandarisasikan resep, mengetahui daya terima konsumen, serta mengetahui kandungan gizi (karbohidrat, protein, lemak) eumpeuk schotel. metode yang digunakan yaitu eksperimen. teknik pengumpulan data menggunakan uji pengamatan (sensory evaluation) yang dilakukan oleh 6 narasumber, uji penerimaan

Baca Juga : STANDARISASI RESEP CIMPE SEBAGAI PENGANAN TRADISIONAL ACEH TENGGARA (Nurhayati, 2017) ,

Baca Juga : PREFERENSI KONSUMEN TERHADAP STANDARISASI RESEP PIZZA MINI TOPPING REBUNG BAMBU BETUNG (DENDROCALAMUS ASPER) (PUTRI NILAM CAHAYA, 2020) ,

bility test) oleh 30 konsumen. data uji pengamatan dianalisis dengan menentukan nilai rata-rata (mean) dari total nilai narasumber, uji penerimaan menggunakan analisis varian (anova) satu jalur. hasil analisis data uji pengamatan menunjukkan bahwa eumpeuk schotel (es00) memperoleh nilai yang lebih tinggi berdasarkan nilai rata-rata dari segi warna (22,5), aroma (21,9), tekstur (21,2) dan rasa (22,3) dari nilai tertinggi 25. hasil analisis data uji penerimaan menunjukkan eumpeuk schotel (es02) lebih disukai berdasarkan nilai rata-rata warna (4,30), aroma (4,20), tekstur (4,33), dan rasa (4,50). berdasarkan hasil penilaian tersebut, maka resep standar eumpeuk schotel (es02) terdiri dari talas 300 g, udang 100 g, jagung 100 g, kacang merah 50 g, susu 200 ml, margarin 50 g, keju 75 g, telur 50 g, tepung maizena 50 g, bawang bombay 100 g, bawang putih 20 g, minyak goreng 50 ml, garam 5 g, gula 5 g, lada 4 g, pala 2 g, dan tepung panir 20 g. hasil analisis nilai gizi dalam satu porsi eumpeuk schotel yang diterima dan disukai mengandung energi total 160,3 kkal, protein 4,9 g, lemak 8,9 g dan karbohidrat 16,2 g. dari hasil penelitian ini, diharapkan pembaca dapat menjadikannya sebagai acuan untuk mencoba schotel dengan bahan dasar umbi-umbi lainnya, maupun menggunakan talas untuk jenis hidangan lainnya. kepada peneliti berikutnya dapat melanjutkan penelitian ini maupun mengolah jenis penganan lain dengan menggunakan bahan baku

Tulisan yang relevan

PERBEDAAN KARAKTERISTIK ORGANOLEPTIK DAN DAYA TERIMA KONSUMEN PADA KUE SEUPET DENGAN PENAMBAHAN SARI PATI WORTEL (DAUCUS CAROTA, L) (Farah Zhafira, 2017) ,

STANDARISASI RESEP BROWNIES KUKUS DENGAN PENAMBAHAN TEPUNG PISANG OWAK (MUSA PARADISIACA. L) (HELYANTI MUHARRAMAH, 2016) ,

STANDARISASI RESEP DAN DAYA TERIMA KONSUMEN TERHADAP KERUPUK NASI (Rika Maulizar, 2016) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi