HULFA HARNISAH. PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE 7E PADA MATERI LAJU REAKSI DI SMA NEGERI 5 BANDA ACEH. Banda Aceh : Fakultas KIP Universitas Syiah Kuala, 2020

Abstrak

Telah dilakukan penelitian dengan judul “penerapan model pembelajaran learning cycle 7e pada materi laju reaksi di sma negeri 5 banda aceh”. tujuan dari penelitian ini yaitu untukmendeskripsikan aktivitas peserta didik, ketuntasan hasil belajar peserta didik, dan mendeskripsikan tanggapan peserta didik terhadap model pembelajaran learning cycle 7e pada materi laju reaksi. jenis penelitian yang digunakanadalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. sampel pada penelitian ini adalah peserta didik kelas xi mia-3 di sman 5 banda aceh yang berjumlah 28 orang. instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar observasi aktivitas peserta didik, lembar soal tes, dan lembar angket tanggapan peserta didik. aktivitas peserta didik secara keseluruhan pada pertemuan pertama dan kedua termasuk kategori baik yaitu sebesar 79,54%, dan pertemuan ketiga dan keempat sebesar 91,65% sehingga termasuk kategori sangat baik. hasil observasi aktivitas peserta didik pada ke tujuh tahapan

Baca Juga : PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE (5E) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI STOIKIOMETRIKELAS X MIA 3 SMA NEGERI 12 BANDA ACEH (Intan Mustika, 2015) ,

Baca Juga : PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE PADA MATERI SISTEM PEREDARAN DARAH PADA MANUSIA UNTUK MENUNTASKAN HASIL BELAJAR SISWA DI SMP NEGERI 10 BANDA ACEH (CUT MERAH DIANA, 2014) ,

dari model pembelajaran learning cycle 7e diperoleh rata-rata aktivitas peserta didik yaitu pada tahap elicit diperoleh 87,63%, tahap engage diperoleh 91,75%, tahap explore diperoleh 94,38%, tahap explain diperoleh 83,38%, tahap elaborate diperoleh 70,88%, tahap evaluate diperoleh 79,13%, tahap extend diperoleh 87,13%.pada pelaksanaan model pembelajaran learning cycle 7e untuk setiappertemuan yang memiliki aktivitas yang paling tinggi adalah tahap explore. persentase rata-rata ketuntasan hasil belajar peserta didik secara klasikal sebesar 75% dengan kategori baik. penerapan model pembelajaran learning cycle 7e memperoleh tanggapan positif dari peserta didik sebesar 80,77% dan termasuk kategori sangat baik. berdasarkan hasil penelitian yang sudah dilakukan dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran learning cycle 7e dapat dilaksanakan pada materi laju reaksi dengan hasil belajar peserta didik tuntas secara klasikal,aktivitas peserta didik secara keseluruhan mengalami peningkatan dan aktivitas yang paling tinggi terdapat pada tahap explore serta peserta didik memberikan tanggapan yang baik terhadap penerapan model pembelajaran learning cycle 7e. kata kunci:learning cycle 7e, laju reaksi, aktivitas peserta didik, hasil belajar, tanggapan peserta

Tulisan yang relevan

PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) BERBASIS LEARNING CYCLE 5E PADA MATERI LAJU REAKSI DI SMA NEGERI 1 BANDA ACEH (Rini Astuti, 2018) ,

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION (TAI) UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI SMA NEGERI 1 UNGGUL DARUL IMARAH PADA MATERI LAJU REAKSI (Fitriyani, 2016) ,

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE 7E PADA MATERI HIDROKARBON UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI SMAN 7 BANDA ACEH (Vera Dewi Fajrina, 2015) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi