Thifal Ufairah. PENILAIAN KERENTANAN BANGUNAN AKIBAT GEMPA: STUDI KASUS BANGUNAN TEMPAT TINGGAL DI KABUPATEN BENER MERIAH. Banda Aceh : Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala, 2020

Abstrak

Gempa bumi pada tanggal 2 juli 2013 yang terjadi di kabupaten bener meriah menjadi latar belakang dilakukannya penelitian ini. gempa tektonik berkekuatan 6,1 mw menyebabkan kerusakan fisik dan kerugian terhadap konstruksi bangunan tempat tinggal. salah satu upaya yang dilakukan untuk mengevaluasi kerentanan bangunan tempat tinggal, yaitu dengan pengembangan kurva kerapuhan (fragility curve). pengembangan kurva kerapuhan untuk bangunan tipikal yang ada di indonesia khususnya aceh, kabupaten bener meriah untuk saat ini belum ada. kurva kerapuhan dapat dibentuk dengan metode empiris berbasis penilaian ahli (expert judgement) yang memperlihatkan seberapa besar tingkat probabilitas kerusakan pada bangunan tempat tinggal di kabupaten bener meriah. penelitian ini menggunakan data sekunder pada 115 desa untuk diidentifikasi tingkat kerusakan ringan, sedang dan berat terhadap tipe bangunan dengan struktur kayu, tembokan, dan beton bertulang. dengan rentang nilai pga antara 0,0 g hingga 0,13 g

Baca Juga : PENILAIAN SEISMIK BANGUNAN TEMPAT TINGGAL AKIBAT GEMPA DI KABUPATEN PIDIE JAYA (Ishmah Amrina, 2020) ,

Baca Juga : IDENTIFIKASI KERUSAKAN KOMPONEN BANGUNAN RUMAH TINGGAL AKIBAT GEMPA DENGAN TINGKAT KERUSAKAN BERAT DI KABUPATEN BENER MERIAH (Ayu Annisa, 2014) ,

idapatkan peluang kerusakan bangunan dengan struktur kayu sebesar 77% pada rusak ringan, 38% pada rusak sedang dan 30% pada rusak berat. peluang kerusakan untuk struktur tembokan sebesar 24% pada rusak ringan, 20% pada rusak sedang dan 18% pada rusak berat. sedangkan peluang kerusakan dengan struktur beton bertulang sebesar 83% pada rusak ringan, 78% pada rusak sedang, dan 67% pada rusak berat. hasil dari nilai persentase kerapuhan didapatkan bahwa bangunan struktur beton bertulang memiliki kerentanan yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan bangunan struktur kayu dan tembokan, sehingga lebih berpotensi roboh jika gempa besar terjadi. hasil analisis penilaian kerugian wilayah kabupaten bener meriah yang ditimbulkan akibat gempa berdasarkan asumsi untuk 2.277 unit bangunan tempat tinggal dengan tipe 45 m2 diperoleh sebesar rp.1.139.855.317.040,00. kata kunci: gempa, bener meriah, kurva kerapuhan, kerentanan, tingkat kerusakan, penilaian

Tulisan yang relevan

IDENTIFIKASI KERUSAKAN KOMPONEN BANGUNAN RUMAH TINGGAL AKIBAT GEMPA DENGAN TINGKAT KERUSAKAN RINGAN DI KABUPATEN BENER MERIAH (Febrina Hasida Idham, 2014) ,

PERENCANAAN ANGGARAN BIAYA REHABILITASI RUMAH DI KECAMATAN BUKIT DAN TIMANG GAJAH KABUPATEN BENER MERIAH (Eddy Rizki Fahmi, 2014) ,

PERENCANAAN ANGGARAN BIAYA MATERIAL DAN TENAGA KERJA PERBAIKAN RUMAH DI KECAMATAN BANDAR DAN PINTO RIME GAYO KABUPATEN BENER MERIAH (Eko Pratama Putra, 2014) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi