MUHAMMAD ANAS MUFTI. UJI KINERJA MESIN PELUBANG PLASTIK MULSA. Banda Aceh : Fakultas Pertanian Universitas Syiah Kuala, 2020

Abstrak

Abstrak. kreasi alat dan mesin pertanian merupakan langkah nyata untuk mewujudkan pertanian yang efisien, bermutu dan meningkatkan produktivitas pertanian. mekanisasi pertanian bertujuan untuk meningkatkan efisiensi lahan dan tenaga kerja, menghemat energi dan sumber daya (benih, pupuk dan air serta peralatan) meningkatkan efektivitas, produktivitas dan kualitas hasil pertanian, mengurangi beban kerja petani serta meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan petani. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja mesin pelubang plastik mulsa dan mengetahui kebutuhan daya listrik dari mesin pelubang plastik mulsa. penelitian diawali dengan memberikan variasi kecepatan pada sprocket mesin, menghitung kapasitas kerja mata pelubang dan daya motor listrik. hasil penelitian menunjukkan sprocket mesin dapat memenuhi kecepatan putaran yang optimal untuk pelubangan plastik mulsa. semakin besar kecepatan sprocket mesin maka semakin banyak pula lubang yang dihasilkan oleh mata pelubang. lubang

Baca Juga : RANCANG BANGUN MESIN PELUBANG PLASTIK MULSA (AKBAR HARAHAP, 2020) ,

Baca Juga : KAJI EKSPERIMENTAL PENGARUH CAMPURAN MINYAK PLASTIK LOW DENSITY POLYETHILENE DENGAN PERTALITE TERHADAP KINERJA MESIN BENSIN (Aidil Sopia Adha, 2020) ,

g paling banyak dihasilkan pada perlakuan 3 (p3) dengan kecepatan 70 rpm yaitu sebanyak 16 lubang setiap 5 meter plastik mulsa. hasil kinerja dari mesin pelubang plastik mulsa sudah dapat memberikan pelubangan pada plastik mulsa. dari tiga perlakuan variasi kecepatan pada mesin pelubang plastik mulsa sudah dapat memberikan pelubangan dengan kriteria pelubangan sempurna dan pelubangan sebagian. persentase pelubangan sempurna yang tertinggi terdapat pada perlakuan 2 (p2) dengan kecepatan 29 rpm yaitu sebesar 86% dan yang terendah terdapat pada perlakuan 1 (p1) dengan kecepatan 25 rpm yaitu sebesar 9,3%. korelasi antara kecepatan putaran sprocket mesin dan kinerja mesin terhadap pelubangan plastik mulsa sebesar 0,996771 %, tergolong dalam kategori korelasi sangat kuat. kata kunci : plastik mulsa, mesin pelubang plastik mulsa, kecepatan, lubang, sprocket,

Tulisan yang relevan

KAJI EKSPERIMENTAL PENGARUH CAMPURAN BAHAN BAKAR MINYAK DARI SAMPAH PLASTIK DENGAN PREMIUM TERHADAP KINERJA MESIN BENSIN (MUHAMMAD JIHAD, 2019) ,

PENGARUH DOSIS PUPUK NPK DAN JENIS MULSA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL BAWANG MERAH (ALLIUM ASCALONICUM L.) (Rasidah, 2020) ,

PENGARUH JENIS MULSA DAN INTENSITAS NAUNGAN TERHADAP PERKEMBANGAN PENYAKIT ANTRAKNOSA DAN HASIL CABAI (Hema Hayati, 2014) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi